Konten dari Pengguna

Cara Mengatasi Roblox Error Code 279, Ini Langkah-langkahnya

7 November 2023 13:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara mengatasi Roblox error code 279. Foto: Roblox
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara mengatasi Roblox error code 279. Foto: Roblox
ADVERTISEMENT
Cara mengatasi Roblox error code 279 bisa dilakukan sesuai penyebabnya. Eror ini disebut sering dijumpai pada platform gim tersebut.
ADVERTISEMENT
Pengguna yang menjumpai eror 279, tak perlu bingung, sebab How To Tekno telah merangkum cara mengatasi Roblox error code 279 dan akan menjabarkannya di artikel ini. Sebelumnya, dijelaskan apa saja penyebab eror tersebut.

Penyebab Roblox Error Code 279

Ilustrasi cara mengatasi Roblox error code 279. Foto: Roblox
Kode eror 279 muncul karena ada yang mengganggu pengguna saat masuk ke server gim. Umumnya, eror 279 di Roblox terjadi karena masalah Internet hingga pemblokiran firewall. Berikut penyebab Roblox error code 279 yang dirangkum dari alphr.com.

1. Koneksi Internet Buruk

Penyebab pertama adalah koneksi Internet yang buruk sehingga tak bisa menjangkau server gim. Bandwith yang rendah juga bisa menjadi penyebab kenapa memainkan gim Roblox tak lancar.

2. Kesalahan Pengembang

Penyebab selanjutnya adalah adanya pembaruan berkala yang dilakukan pengembang. Salah satu ciri eror 279 karena kesalahan pengembang adalah eror terjadi pada semua pengguna.
ADVERTISEMENT
Selain itu, pengguna bisa mengecek di media sosial resmi milik pengembang apakah benar ada pemutakhiran server gim atau tidak.

3. Masalah Firewall

Windows Firewall hadir untuk melindungi perangkat dalam bahaya. Namun, tak jarang firewall justru memblokir gim dan mencegah koneksi Internet untuk mengirim sinyal ke server. Akibatnya eror 279 muncul saat pemain membuka Roblox.

Cara Mengatasi Roblox Error Code 279

Ilustrasi cara mengatasi Roblox error code 279. Foto: Unsplash
Setelah mengetahui kenapa kode eror 279 muncul, pengguna bisa mencari tahu apa yang bisa dilakukan untuk menghilangkan eror tersebut. Disadur dari alphr.com, berikut cara mengatasi Roblox error code 279 yang bisa diikuti pengguna:

1. Restart Router

Penyebab eror tersebut muncul adalah adanya kesalahan pada koneksi Internet. Salah satu cara mengatasi masalah ini adalah dengan memulai ulang atau restart ruter.
ADVERTISEMENT
Untuk memulai ulang ruter, pengguna bisa mencabut dan memasang kembali ruter dari pusat listrik. Setelah ruter dimulai ulang, pengguna bisa mencoba menjalankan gim tersebut lagi apakah eror teratasi atau belum.

2. Tunggu Hingga Server Diperbaiki

Penyebab lain munculnya eror tersebut adalah adanya perbaikan dari pusat. Pengguna hanya perlu menunggu beberapa saat hingga server selesai diperbaiki pengembang.

3. Nonaktifkan Firewall

Metode selanjutnya adalah menonaktifkan firewall apabila diketahui penyebab eror tersebut muncul karena masalah pada firewall. Begini cara menonaktifkan firewall di Windows:
ADVERTISEMENT
(NSF)