Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Cara Mengunci Jaringan 4G OPPO dengan Mudah
21 Januari 2022 16:21 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara mengunci jaringan 4G OPPO tidaklah sulit, yaitu lewat menu pengaturan. Dengan begitu, pengguna HP OPPO mendapatkan jaringan 4G saja.
ADVERTISEMENT
Kebutuhan internet yang cepat membuat semua orang mencari berbagai cara agar mendapatkan jaringan internet paling cepat. Saat ini, sebagian besar smartphone sudah mendukung jaringan 4G, yang sudah sangat cukup untuk kegiatan sehari-hari.
Sayangnya, beberapa pengaturan awal ponsel mengunci jaringan H+ atau 3G, sehingga kemampuan internet lebih lambat dibandingkan jaringan 4G.
Bagi pengguna HP OPPO yang ingin tahu bagaimana tutorial cara mengunci jaringan 4G OPPO A15, bisa simak artikel How To Tekno kali ini.
Cara Mengunci Jaringan 4G OPPO F5 dan Tipe Lain
Berikut ini adalah tutorial cara mengunci jaringan 4G OPPO A12 yang bisa kamu ikuti, dikutip dari laman resmi OPPO:
Perlu diperhatikan, pastikan di lokasi kamu saat ini mendukung jaringan 4G. Jika tidak, maka jaringan yang diterima adalah 3G atau 2G.
ADVERTISEMENT
Tentang Jaringan 4G
Beberapa orang lebih suka menggunakan jaringan 4G LTE karena dipercaya sangat cepat dan sudah bisa mendukung gaya kerja masyarakat Indonesia. Dengan jaringan 4G, kamu bisa browsing lebih dari dua tab sekaligus.
Selain itu, dengan kecanggihan smartphone saat ini, jaringan 4G bisa digunakan untuk dua kegiatan berbeda sekaligus, misalnya menonton video di YouTube sembari chatting.
Kelebihan kamu mengunci jaringan 4G OPPO adalah bisa mendapatkan sinyal internet yang lebih stabil dan cepat tentunya. Pengalaman berinternetan kamu menjadi lebih baik.
Banyak hal yang bisa kamu lakukan jika menggunakan jaringan ini, mulai dari kegiatan ringan hingga berat.
4G sendiri adalah sebuah istilah, yaitu fourth-generation technology yang maksudnya adalah generasi keempat dari teknologi smartphone. Ini adalah versi terbaru dari teknologi jaringan 3G dan 2G.
ADVERTISEMENT
Hampir semua penyedia layanan telekomunikasi di Indonesia sudah menerapkan jaringan internet 4G LTE, mulai dari yang paling populer adalah Telkomsel.
Kemudian, diikuti operator lain, yaitu Bolt Super 4G LTE, XL HotRod 4G LTE, Indosat Super 4G LTE, dan Smartfren LTE.
Itulah informasi tentang jaringan 4G secara singkat dan cara mengunci jaringan 4G OPPO yang bisa kamu ikuti. Nikmati pengalaman internetan dengan lebih nyaman dengan jaringan 4G di HP OPPO-mu.
(NSF)