Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Menonaktifkan Developer Options pada Ponsel Android
11 Mei 2023 15:51 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara menonaktifkan developer options pada ponsel Android dibutuhkan pengguna ketika selesai menggunakan fitur tersebut.
ADVERTISEMENT
Sebelum mengetahui cara menonaktifkan developer options pada Android, pahami dulu apa itu Developer Options pada penjelasan di bawah ini.
Apa itu Developer Option Android?
Developer Options merupakan salah satu fitur tersembunyi yang ada di setiap ponsel Android. Fitur ini menawarkan fungsi lanjutan yang memungkinkan pengguna melakukan konfigurasi perangkat dengan tujuan meningkatkan kinerja aplikasi.
Dikutip dari laman Java Point, untuk mengaktifkan mode Developer options pengguna harus masuk ke informasi perangkat lunak di bagian About pada menu Settings. Pada menu ini ada nomor build yang bisa diketuk beberapa kali untuk mengaktifkan fitur tersebut.
Beberapa fungsi dari fitur Developer Options Android di antaranya memungkinkan pengguna melakukan Debug atau Reboot dengan driver USB hingga meningkatkan kecepatan software tertentu.
ADVERTISEMENT
Fitur ini juga sering dimanfaatkan untuk mengakses informasi penggunaan CPU ponsel, hingga membuat laporan bug pada ponsel. Namun, terbukanya fitur ini akan memberikan jalan bagi malware, virus untuk menyusup pada perangkat.
Oleh karena itu, fitur ini hanya boleh dipakai pada saat dibutuhkan dan harus segera ditutup setelah selesai melakukan konfigurasi. Adapun cara menonaktfkan fitur Developer Options adalah sebagai berikut.
Cara Menonaktifkan Developer Options Android
Dikutip dari laman Mashituts, setidaknya ada tiga cara menonaktifkan developer options pada ponsel Android dengan berbagai tipe dan merek.
Di antaranya menonaktifkan mode developer dengan toggle bar, menghapus data aplikasi pengaturan, dan melakukan reset pabrik. Berikut penjelasan lengkapnya.
1. Menonaktifkan sakelar Developer Option
Metode ini bisa dipakai pada ponsel dengan opsi Developer Options muncul di menu Settings. Cara ini dinilai cocok untuk orang yang sering menggunakan fitur tersebut, sehingga akan lebih efisien. Berikut langkah-langkahnya.
ADVERTISEMENT
2. Menghapus Data Aplikasi Pengaturan
Apabila ponsel tidak menyediakan tombol sakelar developer options, nonaktifkan mode Developer Options dengan menghapus data aplikasi Pengaturan.
3. Melalui Factory Reset
Factory Reset menjadi salah satu alternatif untuk mematikan Developer Options. Pengguna bisa melakukan factory reset atau reset pabrik sesuai merek ponsel yang digunakan.
Demikian cara mematikan developer option pada ponsel Android secara umum. Semoga informasi di atas bisa membantu.
(IPT)