Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Cara Menonaktifkan Mode Pengembang di HP Android
12 Juni 2023 17:00 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara menonaktifkan mode pengembang di HP Android dibutuhkan setelah pengguna selesai memanfaatkan pengaturan tersembunyi. Pada dasarnya, fitur ini memiliki berbagai fungsi yang bisa dipakai pengguna.
ADVERTISEMENT
Di artikel ini, How To Tekno menjabarkan cara menonaktifkan mode pengembang pada ponsel Android. Sebelum itu, simak dulu informasi tentang fitur tersebut di bawah ini.
Sekilas tentang Mode Pengembang Android
Dikutip dari laman samsung.com, mode pengembang berisi alat dan pengaturan untuk mengembangkan aplikasi yang terpasang pada ponsel Android.
Opsi ini memungkinkan pengguna melakukan konfigurasi perangkat untuk meningkatkan kinerja ponsel. Contohnya membantu mengaktifkan kinerja aplikasi debug melalui USB hingga melakukan root pada ponsel.
Namun, fitur ini tak disarankan untuk pengguna awam karena dapat memengaruhi kinerja ponsel. Maka dari itu, mode pengembang hanya digunakan sebagian pengguna yang sudah paham dan terbiasa bekerja pada sistem aplikasi.
Pasalnya, saat mode pengembang diaktifkan ada kemungkinan pengguna dapat mengacaukan opsi tertentu sehingga kinerja ponsel kurang stabil. Selain itu mode ini dapat mengubah pengaturan sistem dan mengakses data sensitif.
ADVERTISEMENT
Apabila terjadi kesalahan pada mode ini, garansi perangkat yang diberikan vendor ponsel resmi akan dibatalkan. Lalu, bagaimana cara menonaktifkan mode pengembang Android tersebut? Simak tutorialnya pada penjelasan berikut.
Cara Menonaktifkan Mode Pengembang
Dikutip dari laman devicetests.com, ada berbagai cara untuk menonaktifkan mode pengembang pada ponsel Android. Berikut tutorial yang bisa dicoba.
1. Melalui Menu Pengaturan
Pada Android 11, cara menonaktifkan mode pengembang bisa dengan menggeser sakelar menjadi nonaktif.
2. Menghapus Data Aplikasi Pengaturan
Selain melalui tombol sakelar, pengguna dapat menonaktifkan mode pengembang dengan menghapus data aplikasi pengaturan. Berikut cara mudahnya.
1. Buka opsi Setelan
Buka opsi Setelan atau Pengaturan pada menu beranda ponsel.
2. Pilih menu Aplikasi
Gulir layar dan temukan opsi Aplikasi. Pada halaman baru, klik opsi ‘Manage Apps’.
ADVERTISEMENT
3. Klik Setting App
Cari dan klik Setting App pada daftar aplikasi yang terinstal. Selanjutnya klik ‘Storage’ untuk menghapus data aplikasi.
4. Klik ‘Hapus Data’.
Klik ‘Hapus Data’ atau ‘Clear Data’ untuk menonaktifkan menu pengembang Android. Kofirmasikan tindakan saat diminta dan mode pengembang Android akan secara otomatis dinonaktifkan.
3. Factory Reset
Cara menonaktifkan mode pengembang bisa juga melalui opsi Factory Reset. Perlu diingat, metode ini juga akan menghapus data lain pada perangkat Android tersebut.
Sebelum melakukannya, cadangkan data terlebih dahulu. Selanjutnya ikuti petunjuk di bawah ini.
Dengan tiga metode di atas, mode pengembang akan dinonaktifkan secara otomatis. Setelah mode ini dinonaktifkan, pengguna tak dapat mengakses fitur debugger atau berkas sistem tertentu. Pengguna juga tak dapat menjalankan perintah khusus yang tersedia.
ADVERTISEMENT
(IPT)