Konten dari Pengguna

Cara Menonaktifkan Talkback Oppo, Ini Fitur yang Bisa Dipakai

4 Juli 2023 16:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara menonaktifkan Talkback Oppo. Foto: Unsplash.com.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara menonaktifkan Talkback Oppo. Foto: Unsplash.com.
ADVERTISEMENT
Cara menonaktifkan Talkback Oppo dapat disimak pada artikel ini. Talkback merupakan fitur Android yang memungkinkan sistem mengeluarkan suara dan getaran untuk membaca layar dan membantu pengguna yang mengalami masalah penglihatan.
ADVERTISEMENT
Untuk sebagian pengguna fitur ini dinilai mengganggu sehingga lebih baik dimatikan. Berikut cara menonaktifkan Talkback Oppo yang bisa diikuti.

Sekilas tentang Fitur Talkback

Ilustrasi cara menonaktifkan Talkback Oppo. Foto: Unsplash.com.
Dirangkum dari Support Google, Talkback merupakan fitur dari Google yang tersedia untuk ponsel Android termasuk Oppo. Fitur ini juga disebut Android Accessibility Suite yang berguna mengeluarkan suara dan getaran saat menyentuh layar ponsel.
Talkback akan mengucapkan setiap karakter yang muncul di layar ke pengguna. Dengan begitu, pengguna tak perlu melihat layar saat menggunakan ponsel Oppo tersebut. Pengguna juga bisa menonaktifkan fitur ini agar tak mengganggu aktivitas.

Cara Menonaktifkan Talkback Oppo

Ilustrasi Cara Menonaktifkan Talkback Oppo. Foto: Unsplash.com/Onur Binay
Masih dari sumber yang sama seperti di atas, cara menonaktifkan Talkback Oppo pada dasarnya hampir sama seperti ponsel Android lainnya. Di antaranya melalui menu pengaturan, fitur Google Assistant, dan tombol Volume.
ADVERTISEMENT

1. Melalui Menu Pengaturan

Pengguna ponsel Oppo dapat menonaktifkan fitur ini melalui menu Aksesibilitas pada Pengaturan ponsel.

2. Menggunakan Google Assistant

Ilustrasi Cara Menonaktifkan Talkback Oppo. Foto: Unsplash.com/Oppo
Pengguna juga dapat menonaktifkan fitur Talkback menggunakan Google Assistant. Fitur Google ini membantu pengguna untuk mengakses layanan dan aplikasi ponsel hanya dengan mengucapkan perintah suara, termasuk menonaktifkan Talkback. Berikut caranya.

3. Menggunakan Tombol Perangkat

Fitur Talkback Oppo juga dapat dinonaktifkan melalui pintasan tombol volume perangkat. Tombol ini dapat dipakai saat pengguna ingin mengaktifkan fitur Talkback pertama kali dipakai. Sedangkan cara menonktifkannya dapat dilihat pada rincian berikut ini.
ADVERTISEMENT
(IPT)