Konten dari Pengguna

Cara Reset iPhone Lupa Password Tanpa iTunes

25 Maret 2022 16:18 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi iPhone. Foto: William Hook/Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi iPhone. Foto: William Hook/Unsplash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Cara reset iPhone lupa password tanpa iTunes bisa menggunakan Finder. Ini adalah aplikasi yang menggantikan iTunes sebagai salah satu cara untuk menghubungkan iPhone dengan Mac.
ADVERTISEMENT
Lupa password adalah hal yang sering terjadi di masyarakat. Tidak hanya pengguna iPhone saja, hampir semua masyarakat pasti sudah pernah mengalami lupa password.
Maka dari itu, pihak Apple membagikan cara pemecahan masalah bagi pengguna yang lupa password tanpa perlu menggunakan iTunes. How To Tekno akan membagikan caranya di artikel ini.
Buat kamu yang ingin tahu bagaimana cara reset iPhone 5s lupa password tanpa iTunes bisa simak artikel ini hingga habis dan ikuti langkah-langkahnya!

Cara Reset iPhone Lupa Password Tanpa iTunes

Ilustrasi iPhone. Foto: Bagus Hernawan/Unsplash
Dikutip dari support.apple.com, berikut ini adalah tutorial cara restore iPhone tanpa iTunes dengan mudah:
Cara di atas sering dilakukan oleh pengguna yang lupa password dan mereka telah memasukkan password secara berulang namun selalu salah sehingga menyebabkan iPhone dinonaktifkan.
ADVERTISEMENT
Perlu diketahui jika proses di atas akan menghapus semua data pada iPhone, termasuk password layar kunci. Sehingga, sebelum terjadi lupa password di iPhone kamu, alangkah lebih baik untuk selalu melakukan pencadangan secara berkala.

Apa Itu Finder?

Ilustrasi Finder. Foto: TheRegisti/Unsplash
Finder merupakan program pengelolaan file secara default pada sistem operasi Mac. Finder akan bertanggung jawab sebagai peluncuran aplikasi, manajemen file, disk, dan lainnya di laptop Mac.
Fungsi Finder hampir sama dengan File Explorer di laptop Windows, namun yang lebih menarik adalah bisa diintegrasikan dengan iPhone. Sehingga kamu bisa memulihkan layar kunci yang iPhone yang lupa password dengan Finder.
Itulah tutorial cara reset iPhone lupa password tanpa iTunes dengan mudah. Kamu bisa menggunakan bantuan Finder sebagai pengganti iTunes.
ADVERTISEMENT
(NSF)