Konten dari Pengguna

Cara Setting LNB Ku Band, Lengkap dengan Jangkauan Frekuensinya

5 Oktober 2022 9:25 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara setting LNB Ku Band. Foto: Getty Images
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara setting LNB Ku Band. Foto: Getty Images
ADVERTISEMENT
Apakah kamu sedang mencari tahu bagaimana cara setting LNB Ku Band? Jika demikina, How To Tekno akan membagikan langkah-langkah yang bisa kamu ikuti dengan mudah dalam artikel ini.
ADVERTISEMENT
LNB adalah kepanjangan dari low noise block yang merupakan sebuah perangkat untuk menerima sinyal dari satelit. Dengan alat tetsebut pengguna bisa menikmati tontonan di TV secara lancar.
Sebenarnya, ada tiga macam LNB parabola yang beredar, yaitu LNB Ku Band, C Band, dan S Band. Namun, bagi kamu yang ingin menikmati siaran K Vision, Transvision, Big TV, Ninmedia, maka LNB parabola yang digunakan adalah Ku Band.
Secara lebih lengkap, di bawah ini adalah tutorial atau cra setting LNB Ku Band yang bisa kamu ikuti dengan mudah.

Cara Setting LNB Ku Band

Ilustrasi cara setting LNB Ku Band. Foto: Pexels
Setelah melakukan penelusuran dari beberapa sumber, berikut cara setting LNB Ku Band.
ADVERTISEMENT
Perlu diketahui, menu receiver yang muncul di layar TV-mu sudah dilengkapi dengan pengaturan local oscillator tunggal maupun ganda. Untuk LNB Ku Band, kamu dapat memilih local oscillator ganda.
Seperti yang disebutkan di atas, kamu bisa mengeset frekuensi secara manual di 9.750 - 10.600 atau memilih universal. Bila memilih di antara rentang tersebut, 2 local oscillator akan terset otomatis.
Jadi, kamu tidak perlu khawatir bila tidak bisa mengaturnya karena sudah otomatis. Sementara itu apabila kamu mengeset frekuensi di universal, pengaturan 22K akan gelap dan tidak bisa di set on off.

Jenis-jenis LNB Ku Band di Pasaran

Ilustrasi cara setting LNB Ku Band. Foto: Anastasia/Pexels
Kamu bisa memilih salah satu dari dua LNB Ku Band yang beredar di pasaran, yaitu:
ADVERTISEMENT

1. LNB Ku Band Offset

LNB Ku Band Offset paling sering ditemui di pasar. Selain itu, LNB ini banyak dipakai oleh TV berbayar di Indonesia, seperti Transvision. Untuk harganya termasuk murah dan tetap bisa menangkap sinyal dengan baik.

2. LNB Ku Band Prime Fokus

Jenis kedua adalah LNB Ku Band Prime Fokus yang disebut lebih mahal dibandingkan LNB Ku Band Offset. Selain itu, kualitas yang diberikan pun lebih baik.
Sekian informasi mengenai cara setting LNB Ku Band, pastikan kamu memasukkan frekuensi yang tepat, ya!
(NSF)