Konten dari Pengguna

Combo SAKTI MAX: Jenis, Harga, dan Cara Aktivasinya

3 Juni 2022 17:02 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Logo Telkomsel. Foto: Telkomsel
zoom-in-whitePerbesar
Logo Telkomsel. Foto: Telkomsel
ADVERTISEMENT
Telkomsel terus berinovasi menghadirkan berbagai pilihan paket Internet yang memadai, salah satunya Combo SAKTI MAX. Combo SAKTI MAX adalah paket Internet yang termasuk dalam peningkatan layanan dari paket Internet sebelumnya, yakni Combo SAKTI.
ADVERTISEMENT
Setiap paket Combo SAKTI MAX terdiri dari tiga jenis kuota yang berbeda. Pertama kuota Internet yang bisa digunakan untuk mengakses Internet, seperti meramban (browsing), mengunduh berkas, mengakses media sosial, mengirim obrolan (chat), streaming, dan lain-lain.
Kemudian kamu juga akan mendapat kuota telepon ke sesama Telkomsel termasuk Halo, Simpati, As, Loop, dan by.U. Terakhir, kamu dapat memperoleh kuota SMS ke pengguna Telkomsel lainnya.

Daftar Paket Combo SAKTI MAX

Paket Combo SAKTI MAX adalah paket yang di dalamnya mempunyai berbagai jenis kuota, mulai dari Internet, telepon, hingga SMS. Selain itu Telkomsel juga menyediakan berbagai pilihan paket Combo SAKTI MAX dengan jumlah kuota dan harga yang berbeda.
Dengan begitu kamu bisa membelinya sesuai dengan kebutuhanmu. Dihimpun dari aplikasi My Telkomsel, paket Combo SAKTI MAX adalah sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
Combo SAKTI MAX 17 GB Rp45.000
Combo SAKTI MAX 21 GB Rp54.000

Cara Membeli Paket Combo SAKTI MAX

Ilustrasi melakukan aktivasi Combo Sakti Max. Foto: Unsplash.com
Cara Membeli Paket Combo SAKTI MAX dengan Kode Dial UMB
ADVERTISEMENT
Cara Membeli Paket Combo SAKTI MAX Melalui Aplikasi MyTelkomsel

Cara Menggunakan Paket Combo SAKTI MAX

Cara menggunakan paket Internet Combo SAKTI MAX terbilang mudah sebab dapat dilakukan seperti kamu mengakses Internet. Karena paket ini berlaku 24 jam, kamu bisa menggunakannya kapan pun tanpa ada batasan waktu. Sehingga saat kamu memakai Internet, kuota akan otomatis berkurang.
Adapun untuk kuota telepon dan SMS hanya dapat digunakan ke sesama pengguna Telkomsel. Jika kamu melakukan panggilan ke sesama nomor Telkomsel, secara otomatis kuota telepon 60 menit akan berkurang. Pun begitu ketika kamu mengirim pesan SMS ke sesama nomor Telkomsel, kuota SMS tersebut akan berkurang.
ADVERTISEMENT
Itu dia uraian mengenai paket Combo SAKTI MAX yang dapat kamu pilih. Perlu diketahui pilihan paket dan harga yang disebutkan di atas bisa saja berbeda. Perbedaan ini dapat disebabkan pembagian zona atau wilayah yang diterapkan oleh pihak Telkomsel.
(ZHR)