Counter Vale Bisa Pakai Hero Mana Saja? Ini Daftarnya

Konten dari Pengguna
5 Agustus 2022 15:40 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi hero Vale. Foto: Screenshot Mobile Legends
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi hero Vale. Foto: Screenshot Mobile Legends
ADVERTISEMENT
Hero counter Vale berikut ini bisa kamu gunakan supaya tidak perlu takut dengan Vale. Pemain Mobile Legends tentu tahu skill hebat apa saja yang dimiliki oleh hero Mage satu ini.
ADVERTISEMENT
Vale merupakan salah satu karakter penyihir yang menguasai elemen angin dengan beberapa kelebihan yang luar biasa. Mulai dari damage dealing yang perih hingga modifikasi skill yang bisa membuatnya menguasai berbagai lane.
Kemampuan itu yang membuat Vale cepat popular di kalangan fans dan pemain Mobile Legends. Namun, akan terlihat mengerikan jika kamu sedang melawan Vale.
Hal ini sangat wajar karena Vale merupakan hero yang sulit dihentikan. Untuk mengatasinya, kamu bisa menggunakan beberapa hero counter Vale yang tak kalah jago mengalahkannya. Simak artikel berikut ini sampai habis, ya!

Daftar Hero Counter Vale yang Patut Dicoba

Mengutip situs zathong.com, ada empat hero yang bisa menjadi counter Vale. Siapa saja itu? Berikut adalah rekomendasinya:
ADVERTISEMENT

1. Zilong

Tentunya, para player tak asing dengan istilah Zilong, salah satu hero yang mengandalkan kekuatan fisik dan kecepatan tersakit. Karakternya bisa memenangkan pertandingan melawan semua hero dengan cara satu lawan satu.
Agar Zilong bisa mengalahkan Vale seketika, maka kamu tetap harus membangun build dan memilih item yang kuat. Dengan begitu, Zilong akan tetap membawa label serangan mautnya yaitu "Dragon Spear".

2. Chou

Ilustrasi hero counter Vale. Foto: Sastia Ainun/kumparan
Hero Chou cocok kamu jadikan sebagai hero counter Vale karena memiliki Attack Speed yang terus bertambah setiap levelnya. Lalu, ditambah build khusus Chou yang membuatnya semakin tebal dan tahan dari serangan Vale.
Perlu kamu tahu, combo yang dimiliki Chou merupakan salah satu yang tersakit di dalam gim ini. Skill yang dimiliki Chou sangat cocok untuk mengurangi ruang gerak dan damage Vale.
ADVERTISEMENT
Kamu bisa menggunakan Shunpo atau Skill 2 untuk menahan serangan Crowd Control milik Vale. Selain itu, hero ini juga menyerang balik dengan Combo Skill 1 dan Skill Ultimate yang menyerupai serangan Bruce Lee.

3. Fanny

Hero satu ini merupakan salah satu tipe Assassins di Mobile Legends yang paling lincah dan mematikan. Pergerakannya membuat hero ini cukup mustahil untuk dihentikan.
Meskipun terlihat mudah menggunakan hero ini, nyatanya perlu kemahiran dan membangun build serta memilih item yang tepat agar kekuatan Fanny keluar dengan maksimal dan bisa mengalahkan Vale.

4. Lancelot

Ilustrasi hero counter Vale. Foto: Sastia Ainun/kumparan
Lancelot merupakan salah satu hero yang sangat lincah dan memiliki mobilitas serangan cukup tinggi. Oleh karena itu, ia sering digunakan para pemain pro player saat turnamen.
ADVERTISEMENT
Dengan roleplay Assassins yang memiliki kekuatan serangan dengan damage yang tinggi, hero ini cukup berbahaya dan ditakuti di dalam permainan.
Para musuh wajib mengantongi skill dan pengetahuan mekanik saat memakai roleplay hero satu ini. Dengan begitu, Lancelot bisa membunuh core lawan dengan seketika.
Kekuatan Basic Attack dan Soul Cutter pada Lancelot saat menyerang, menghasilkan damage yang tinggi dalam beberapa saat di dalam gim.
Itulah rekomendasi hero counter Vale yang bisa kamu coba untuk mengalahkan hero Mage tersebut. Semoga menang!
(SAN)