Konten dari Pengguna

Discord Music Bot yang Bisa Digunakan untuk Request Lagu

20 Desember 2021 16:37 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Logo Discord. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Logo Discord. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Jika kamu menggunakan Discord Music Bot, maka kolom obrolanmu dengan gamer lainnya akan lebih seru karena adanya backsong yang terputar.
ADVERTISEMENT
Discord biasa digunakan oleh para gamer sebagai fitur obrolan yang memungkinkan mereka dapat mengobrol secara online dengan pemain lainnya dalam jumlah yang banyak.
Tidak hanya gamer saja, beberapa komunitas menggunakan platform obrolan instal ini karena bisa dijalankan dengan cepat, seolah-olah kamu mengobrol secara langsung dengan orang lain.
Ada banyak bot dan fitur yang bisa memungkinkan pengguna agar obrolan menjadi lebih menyenangkan. Salah satu bot yang paling banyak dicari adalah bot musik.
Bagi kamu yang mencari rekomendasi Discord Music Bot free, How To Tekno akan membagikannya khusus untuk para pembaca. Simak hingga habis ya!

Rekomendasi Discord Music Bot

Mengutip laman Filmora, berikut ini adalah rekomendasi best Discord Music Bot yang bisa kamu gunakan untuk request music di obrolanmu.
ADVERTISEMENT

1. Groovy

Ilustrasi Groovy di Discord. Foto: Twitter @groovybot
Rekomendasi pertama adalah Groovy. Discord Music Bot Groovy dapat memutar musik-musik berkualitas tinggi dengan akses yang mudah. Kamu tidak perlu khawatir mendapatkan kualitas musik yang buruk saat memilih lagi favoritmu.
Dengan Groovy, kamu bisa memutar musik dengan mengirimkan link dari platform pemutar musik seperti Spotify, YouTube, atau lainnya. Selain itu, kamu bisa menampilkan lirik dan mengacak antrean musik selayaknya mendengarkan di alat pemutar musik.
Untuk memulainya, masukkan perintah -play [judul lagu/link] di kolom obrolan.

2. Rythm

Ilustrasi logo Rythm. Foto: Rythm
Bot selanjutnya adalah Rythm yang dibuat untuk memberikan akses cepat pada pengguna Discord agar lebih mudah mengakses ke musik favorit mereka. Discord Music Bot Rythm hadir dengan perintah yang ringkas, cukup ketik play dan kemudian masukkan link lagu yang kamu inginkan.
ADVERTISEMENT
Kamu juga bisa mengirim perintah untuk memutar lagu, mengacak, atau loop. Selain itu, kamu juga bisa memunculkan lirik sehingga bisa karaoke bersama dengan anggota lainnya secara online.

3. FredBoat

Tampilan FredBoat. Foto: Tangkapan Layar bot Fred Boat
Kemudian ada FredBoat yang hadir dengan perintah berawalan ;;. Misalnya, saat kamu akan memutar lagu dari link YouTube, maka ketik perintah ;;play https://www.youtube.com/watch?v=dQw4w9WgXcQ.
Kamu bisa memutar berbagai jenis lagu atau mengumpulkan beberapa dan masukkan ke dalam playlist. Dengan bot ini, maka kamu seakan-akan sedang mendengarkan lagu di Spotify atau Soundcloud.

4. Vexera

Ilustrasi bot Vexera. Foto: Twitter @VexeraDiscord
Vexera hadir sebagai pemutar musik di Discrod yang anti lag dan kualitas yang diberikan sangat bagus. Selain bisa dipakai sebagai pemutar musik, Vexera memiliki banyak bot lain, seperti mini games yang bisa kamu mainkan di ruang obrolan Discord.
ADVERTISEMENT
Jika akan memasukkan perintah untuk bot Vexera, maka ketik +play dan masukkan link lagu yang kamu inginkan. Begitu pula untuk perintah lain, maka harus diawali dengan tanda +.

5. MEE6

Ilustrasi bot MEE6. Foto: MEE6
Rekomendasi Discord Music Bot yang terakhir adalah MEE6. Tidak hanya menyediakan bot musik, MEE6 juga hadir dalam fitur-fitur lainnya yang bisa menambah keseruan ruang obrolanmu bersama teman-teman.
Undang MEE6 ke dalam server kamu dan masukkan perintahnya untuk memutar musik favoritmu.
Itulah rekomendasi Discord Music Bot yang bisa kamu pakai untuk menambahkan backsong di ruang obrolanmu. Dengan begitu, kamu bisa mendengarkan musik bersama-sama dengan temanmu secara online.
(NSF)