Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Download Game PC Ringan di Steam yang Wajib Dicoba
22 April 2021 16:18 WIB
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Download game PC ringan sudah bisa dilakukan melalui laman resmi pengembangnya. Saat ini, kebanyakan game membutuhkan spesifikasi PC yang tinggi.
ADVERTISEMENT
Bagi kamu seorang gamer yang memiliki PC dengan spek rendah, ada beberapa video game yang bisa diunduh dan dimainkan.
Jika komputer kamu memiliki spek rendah, jangan install banyak game. Kamu bisa memilih salah satu dan download game PC ukuran kecil.
Download Game PC Ringan Online di Steam
Melansir apptuts.net, berikut ini adalah download game PC ringan terbaik di Steam:
1. FTL: Faster than Light
Game FTL menawarkan pengalaman untuk menjalankan pesawat ruang angkasa yang akan menyelamatkan galaksi.
Lalu, Faster than Light tidak membutuhkan spesifikasi PC yang tinggi. Bahkan, game ini bisa dimainkan di Windows XP. Untuk memainkan game ini, kamu mengunduhnya di laman resmi Steam.
2. Broken Age
Selain FTL, Steam juga menyediakan free download game PC ringan lainnya, yaitu Broken Age.
ADVERTISEMENT
Broken Age merupakan game bertema petualangan yang penuh teka-teki. Game ini cocok dimainkan bersama keluarga.
3. Minecraft
Game PC ringan yang paling populer jatuh kepada Minecraft. Game ini nisa dijalankan di hampir seluruh tipe komputer.
Saat memainkan Minecraft, kamu akan merasakan pengalaman petualangan di duniamu sendiri. Kamu pun bisa membangun, berkelahi, dan menambang di game tersebut.
4. The Elder Scrolls V: Skyrim
The Elder Scrolls V: Skyrim menceritakan tentang seorang ksatria yang berjelajah ke sebuah kastil.
Game ini terbilang cukup ringan, karena hanya membutuhkan ruang penyimpanan sebesar 400 MB dan RAM 1 GB.
5. Dead Space
Dead Space merupakan game bertema horor keluaran Steam. Game tersebut menceritakan tentang pesawat luar angkasa yang tiba-tiba menjadi sangat gelap. Lalu, beberapa kru kapal dibunuh secara mengerikan oleh alien.
ADVERTISEMENT
Misi dari game ini adalah kamu harus menemukan cara bagaimana melindungi para kru yang masih selamat dari bencana itu. Game ini sangat cocok bagi kamu yang menyukai genre horor.
Itulah rekomendasi download game PC ringan yang bisa kamu coba di Steam. Pastikan kamu mengunduh game tersebut di laman resmi Steam. Selamat bermain!
(NSF)