Konten dari Pengguna

Filter IG Terbaru 2023, Bikin Story Jadi Makin Estetis

6 Januari 2023 17:55 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi filter IG terbaru 2023. Foto: Natee Meepian/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi filter IG terbaru 2023. Foto: Natee Meepian/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Ada banyak filter IG terbaru 2023 hadir agar Insta Story kamu makin keren dan menarik. Lewat artikel ini, How To Tekno akan membagikan daftar terbarunya yang wajib kamu coba.
ADVERTISEMENT
Banyaknya pengguna Instagram salah satunya diketahui karena fitur-fiturnya yang terus diperbarui. Menurut laman statista.com, ada lebih dari 100 juta pengguna Instagram di Indonesia. Salah satu fitur yang menarik perhatian pengguna adalah filter Instagram.
Menurut WordStream, filter Instagram merupakan salah satu fitur yang memungkinkan pengguna mengedit foto hanya dengan satu klik. Penggunaan filter ini bisa menambah fotomu menjadi lebih ceria.
Pada tahun ini, beberapa pengguna telah membuat filter Instagram yang menarik untuk dicoba. Di bawah ini akan dibagikan daftar filter IG terbaru 2023 yang paling direkomendasikan.

Daftar Filter IG Terbaru 2023

Ilustrasi filter IG terbaru 2023. Foto: Unsplash
Untuk mendapatkan filter Instagram, kamu bisa mengunjungi akun pengguna yang membuatnya. Kemudian, menekan tab 'Filter' lalu mencari filter yang kamu inginkan. Setelah itu, klik filter tersebut dan klik ikon kamera untuk mencobanya.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, berikut daftar filter IG terbaru 2023 lengkap dengan nama pengguna dan ulasan singkatnya yang dikutip dari laman Insta Followers.

1. Renegade (@bryant)

Filter yang dibuat fotografer ini bisa membuat hasil foto seperti di cuaca cerah. Sehingga, ketika berfoto dengan cahaya minim, kamu sangat direkomendasikan untuk menggunakan Renegade.

2. Cinema Stories 7 (@ruzaone)

Pada filter Cinema Stories 7, kamu akan mendapatkan nuansa vintage. Kamu akan mendapatkan hasil perekaman video atau foto yang seolah-olah ditangkap dengan kamera jadul. Kontenmu akan terlihat lebih dramatis.

3. Boho (@janmajavan)

Dalam filter Boho, ada banyak pilihan yang dapat kamu pilih sesuai selera. Bahkan ada opsi hitam putih yang bisa mengubah suasana kontemu terlihat lebih tenang.

4. Pink Preset 2 (@marinabraunnn)

Pink Preset 2 memiliki konsep memandang dunia dengan kacamata merah muda. Artinya, ketika menerapkan filter ini, kamu akan mendapatkan foto yang warnanya berubah lebih merah muda.
ADVERTISEMENT

5. Moody Up (@carmushkais)

Rekomendasi filter terbaru 2023 selanjutnya adalah Moody Up yang bisa kamu gunakan untuk menangkap momen mengesankan di hidup. Kamu seolah-olah memuat momen yang direkam di majalah.

6. Almond Milk (@ellesuko)

Setiap filter yang dibuat akun @ellesuko sangat menarik. Filter paling wajib dicoba akun ini adalah Almod Milk. Filter ini menghadirkan nuansa seperti kamu sedang berada di dalam toko roti yang hangat.

7. Honeysuckle (@aliviafields)

Kamu bisa mencoba Honeysuckle yang hadir dengan warna ketika matahari tenggelam, khas musim panas. Dengan filter ini, kamu tak perlu menunggu matahari terbenam untuk mendapatkan foto golden hour.
Sekian rekomendasi filter IG terbaru 2023 yang bisa kamu coba. Pilih salah satu filter di atas untuk mendapatkan konten Insta Story yang menarik dan lebih dramatis.
ADVERTISEMENT
(NSF)
Bagaimana cara mendapatkan filter Instagram?
Filter Instagram merupakan salah satu fitur di platform media sosial tersebut yang memungkinkan pengguna mendapatkan edit foto hanya dengan satu klik. Penggunaan filter ini bisa menambah fotomu jadi lebih ceria.