Konten dari Pengguna

Game Offline Android Terbaik Gratis yang Patut Dimainkan

19 Januari 2022 17:09 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi bermain game offline Android. Foto: Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bermain game offline Android. Foto: Pexels.com
ADVERTISEMENT
Kini telah tersedia berbagai game offline Android terbaik gratis yang bisa dimainkan. Kamu juga bisa mendapatkannya secara mudah. Caranya dengan membuka aplikasi Google Play Store dan mencari nama gim yang ingin dimainkan lewat kolom pencarian.
ADVERTISEMENT
Berbagai gim dalam layanan distribusi digital tersebut bisa menjadi pilihan terbaik. Terlebih jika kamu ingin memainkan gim yang dapat dimainkan pada ponsel Android tanpa perlu kuota Internet.
Rekomendasi game offline Android terbaik gratis yang tersedia di Google Play Store berikut bisa dipakai untuk mengisi waktu luang. Meski dimainkan secara luring (offline), gim-gim di bawah ini tetap seru untuk dimainkan.

Game Offline Android Terbaik Gratis

1. Subway Surfers
Game offline Android terbaik yang pertama adalah Subway Surfers. Permainan ini cukup populer di kalangan gamer Android. Di samping, tampilan grafisnya yang menarik, gim ini juga menawarkan gameplay yang memacu adrenalin.
Genre permainan Subway Surfers mirip dengan gim Temple Run atau Pepsi Man pada platform Playstation. Selama permainan kamu bisa mengumpulkan koin yang tersebar di sepanjang lintasan permainan.
ADVERTISEMENT
Setelah koin terkumpul banyak, kamu bisa menukarkannya dengan sejumlah item untuk mendukung permainan kamu dalam Subway Surfers.
2. Alto’s Odyssey
Gim Android terbaik berikutnya adalah Alto’s Odyssey. Permainan ini merupakan gim kedua dari seri pertamanya, yaitu Alto’s Adventure.
Kamu akan memainkan karakter memakai papan ski untuk melintasi berbagai tempat yang indah, antara lain lereng, bukit pasir, kuil, hingga bukit bersalju.
Selama meluncur menggunakan papan ski, kamu harus melewati berbagai rintangan dan melakukan berbagai gaya untuk mendapatkan poin.
Handphone Android. Sumber: Pexels
3. Dumb Ways to Die 2
Gim luring ini terbilang unik dan menarik untuk dimainkan. Dumb Ways to Die 2 merupakan seri kedua dari judul yang sama, Dumb Ways to Die.
Pada permainan ini, kamu dituntun untuk memecahkan bagaimana cara agar karakter yang dimainkan tidak mati. Selain itu, kamu juga dituntut untuk mencari cara tersebut dengan cepat.
ADVERTISEMENT
4. Hungry Shark Evolution
Gim Hungry Shark Evolution merupakan gim Android luring yang juga menarik untuk dimainkan. Permainan ini juga memiliki grafis tiga dimensi yang baik dan karakter permainan yang menantang.
Sekilas gim ini mirip Feeding Frenzy. Kamu akan mengendalikan hiu dan memakan semua makhluk hidup yang lebih kecil darinya. Makin banyak hal yang dimakan, makin besar hiu yang dikendalikan dan bisa memakan sesuatu yang lebih besar lagi.
Itulah empat game offline Andorid terbaik gratis yang layak untuk dimainkan saat waktu luang. Permainan tersebut juga bisa kamu dapatkan secara gratis.
(AMP)