Konten dari Pengguna

Harga Centang Biru Instagram dan Cara Mendapatkannya

1 Agustus 2023 16:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Harga Centang Biru Instagram dan Cara Mendapatkannya. Foto: Unplash.com/Alexander Shatov
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Harga Centang Biru Instagram dan Cara Mendapatkannya. Foto: Unplash.com/Alexander Shatov
ADVERTISEMENT
Harga centang biru Instagram perlu diketahui pengguna yang ingin mengaktifkan Meta Verified. Awalnya, centang biru ini hanya bisa diperoleh pengguna yang terkenal, seperti aktor, penyanyi, politisi, dan sebagainya.
ADVERTISEMENT
Namun, saat ini semua pengguna bisa mendapatkan centang biru Instagram dengan cara membelinya. Ini merupakan produk yang dikeluarkan Meta bagi pengguna Facebook maupun Instagram.
Di artikel ini, How To Tekno telah merangkum informasi mengenai harga centang biru Instagram dan cara mendapatkannya. Agar lebih jelas, simak pemaparan selengkapnya berikut ini.

Harga Centang Biru Instagram

Ilustrasi Harga Centang Biru Instagram dan Cara Mendapatkannya. Foto: Unplash.com/Erik Lucatero
Pengguna yang ingin mendapatkan centang biru Instagram harus memahami persyaratan dan ketentuan yang berlaku. Merujuk laman help.instagram.com, salah satu syaratnya adalah pengguna harus berusia 18 tahun.
Selain itu, terdapat verifikasi ID Card dari pemerintan atau KTP yang sesuai dengan nama dan foto milik yang dimiliki akun pengguna. Mengutip laman about.meta.com, harga centang biru Instagram dan Facebook sekitar Rp 181.294,80 hingga Rp226.656,30.
ADVERTISEMENT
Namun, fitur dan harga tersebut dapat berbeda pada setiap wilayah. Jadi, tidak bisa disamaratakan.

Cara Mendapatkan Centang Biru Instagram

Ilustrasi Harga Centang Biru Instagram dan Cara Mendapatkannya. Foto: Unplash.com/ilgmyzin
Bagi pengguna yang ingin memiliki centang biru Instagram, ikuti langkah-langkah berikut ini:

1. Buka Aplikasi Instagram

Buka Instagram dan login pada akun yang ingin diverifikasi centang biru Instagram.

2. Masuk ke Profil

Klik profil Instagram di pojok kanan bawah.

3. Masuk ke Account Center

Klik tanda garis tiga di pojok kanan atas dan pilih menu Setting dari opsi menu. Selanjutnya gulir layar dan klik menu ‘Account Center’.

4. Pilih Meta Verified

Klik opsi Meta Verified di bawah menu ‘Account Settings’. Jika produk ini tersedia untuk akun pengguna, akan muncul tulisan ‘Meta verified available’ di bawah tulisan nama dan profil.
ADVERTISEMENT

5. Pilih Profil Instagram

Pilih profil Instagram yang ingin diverifikasi dan klik ‘Next’ untuk melanjutkan prosesnya.

6. Lakukan Pembayaran

Lakukan pembayaran sesuai instruksi yang diberikan dengan mengeklik Pay Now.

7. Lengkapi Proses Verifikasi

Klik opsi ‘Confirm your Identity’. Selanjutnya, isi nama, tipe kartu identitas, lalu unggah foto sesuai ID Card yang digunakan dan persyaratan lainnya.

8. Selesai

Meta akan melakukan konfirmasi sesuai data diri yang diunggah. Proses cek dan verifikasi setelah pembayaran membutuhkan waktu 36 hingga 48 jam.
(ECI)