Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Harga iPhone 14 di Indonesia berdasarkan Kapasitasnya
5 Januari 2023 19:30 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Daftar harga iPhone 14 di Indonesia bisa menjadi acuan saat kamu ingin membeli seri iPhone terbaru tersebut. Seri ponsel pintar Apple terbaru ini sebenarnya sudah bisa dibeli secara langsung di distributor resmi iPhone Indonesia, seperti iBox.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan laman resmi Apple, seri iPhone 14 terdiri atas empat model, yaitu iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max. Semua model tersebut menawarkan beberapa varian yang bisa dipilih berdasarkan warna dan kapasitas penyimpanan.
Pada iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max terdiri atas 128 GB, 256 GB, 512 GB, dan 1 TB. Sementara untuk seri iPhone 14 dan iPhone 14 Plus memiliki kapasitas yang lebih kecil, yaitu 128 GB, 256 GB, dan 512 GB.
Seri iPhone 14 dirilis dengan fitur menarik yang berbeda dengan edisi sebelumnya. iPhone seri ini memiliki teknologi baru, yaitu New True Depth Camera & Capture in Any Light dengan auto fokus dan diafragma f/1/9.
ADVERTISEMENT
Dengan teknologi tersebut, kamu bisa menangkap gambar, foto, dan video secara jelas meski di cahaya minim. Di samping itu, kamera videonya memiliki efek sinematik dengan resolusi 4K di 30 fps dan 4K di 24 fps sehingga kualitas video yang dihasilkan lebih tajam.
Lebih lanjut, setiap seri terbaru iPhone 14 sudah dilengkapi crash detention yang bisa mendeteksi saat pengguna mengalami kecelakaan, dan secara otomatis langsung melakukan panggilan darurat. Bagaimana, canggih bukan?
Daftar Harga iPhone 14 di Indonesia
Seperti yang disebutkan sebelumnya, semua model seri iPhone 14 terbaru sudah bisa dibeli di iBox atau distributor resmi di Apple Indonesia. Langsung saja, berikut daftar harga iPhone 14 di Indonesia dengan berbagai varian yang dirangkum dari laman resmi iBox:
ADVERTISEMENT
1. Harga iPhone 14
2. Harga iPhone 14 Plus
3. Harga iPhone 14 Pro
4. Harga iPhone 14 Pro Max
Itulah daftar harga iPhone 14 di Indonesia dengan berbagai varian yang bisa dipilih. Jika tertarik untuk membelinya, kamu bisa langsung mengunjungi situs web resmi iBox atau datang langsung ke toko resminya.
Menurut pantauan How To Tekno, per Januari 2023 model iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max terpantau habis dan belum tersedia lagi di iBox.
ADVERTISEMENT
Agar bisa menjadi bahan pertimbangan sebelum membeli, pahami terlebih dulu spesifikasi iPhone 14 series yang diusung tiap modelnya. Semoga bermanfaat.
(IPT)