Konten dari Pengguna

Harga Minecraft Java Edition dan Sistem yang Kompatibel

25 Agustus 2023 13:21 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi harga Minecraft Java Edition. Foto: www.minecraft.net
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi harga Minecraft Java Edition. Foto: www.minecraft.net
ADVERTISEMENT
Harga Minecraft Java Edition perlu diperhatikan sebelum membeli gim tersebut. Pada seri ini, Minecraft hanya bisa dijalankan di perangkat Windows, macOS, dan Linux.
ADVERTISEMENT
Artikel ini akan membagikan harga Minecraft Java Edition dan minimum persyaratan sistem agar gim berjalan lancar. Jadi, simak informasi selengkapnya di bawah ini.

Tentang Minecraft Java Edition

Ilustrasi harga Minecraft Java Edition. Foto: www.minecraft.net
Minecraft adalah permainan sandbox yang dikembangkan Mojang Studios asal Swedia. Pada gim ini, pemain diajak menjelajah dunia 3D kotak-kotak yang memberikan kebebasan berkreativitas dalam membuat kerajinan, rumah, dan lainnya.
Disadur dari informasi aplikasi di Microsoft Store, dalam edisi Java ini, pemain bisa berkreasi lebih bebas dengan sumber daya tak terbatas di Mode Kreatif.
Ada pula Mode Bertahan Hidup yang memungkinkan pemain untuk membangun rumah dan menjelajahi lanskap dunia Minecraft. Pemain bisa menjalankan gim dengan perangkat berbeda, seperti Windows, Mac, dan Linux.
ADVERTISEMENT
Di seri Java Edition ini, pemain dapat menyimpan gim dengan aman di penyimpanan aman yang mencakup server hingga 10 pemain.

Harga Minecraft Java Edition

Ilustrasi harga Minecraft Java Edition. Foto: www.minecraft.net
Minecraft Java Edition menghadirkan akses ke server khusus dan penyesuaian lainnya yang dapat digunakan pemain. Menurut minecraft.fandom.com, pada edisi ini, gim Minecraft lebih mudah dimodifikasi.
Selain itu, ada penambahan item yang tak tersedia di edisi lainnya, seperti penambahan peta dan lainnya. Pemain bisa menjalankan gim Minecraft Java Edition dengan membelinya di beberapa platform, seperti Microsoft Store atau dari situs resminya.
Berdasarkan minecraft.net, harga Minecraft Java Edition adalah $29.99 atau setara Rp458.427,14. Namun, setelah ditelusuri lebih lanjut di Microsoft Store harga edisi ini adalah Rp395.000.
ADVERTISEMENT
Untuk mengunduhnya, pemain bisa membuka tautan berikut: www.xbox.com/id-id/games/store/minecraft-java-bedrock-edition-for-pc/9nxp44l49shj?rtc=1

Syarat Sistem untuk Menjalankan Minecraft Java Edition

Minecraft Java Edition. Foto: www.minecraft.net
Sebelum mengunduh gim Minecraft Java Edition, pastikan perangkat yang akan dimainkan sudah memenuhi persyaratan sistem agar gim berjalan lancar.
Dirangkum dari minecraft.net, berikut ini sistem perangkat minimum dan yang disarankan untuk menjalankan Minecraft Java Edition.

1. Minimum Persyaratan Sistem

2. Sistem yang Disarankan

ADVERTISEMENT
(NSF)