Konten dari Pengguna

Helio P22 Setara dengan Snapdragon Apa? Cek Detailnya di Sini

9 Februari 2023 16:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Helio P22 setara dengan apa? Foto: MediaTek
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Helio P22 setara dengan apa? Foto: MediaTek
ADVERTISEMENT
Helio P22 setara dengan prosesor apa? Membandingkan cip dari dua produsen berbeda dilakukan agar konsumen bisa mendapatkan ponsel lain dengan kemampuan dan performa setara.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Universitas Mercubuana Yogyakarta, prosesor atau cip adalah otak yang memproses dan mengendalikan ponsel pintar sehingga bisa berjalan dengan baik. Setiap prosesor memiliki kemampuan yang berbeda-beda, tergantung dengan spesifikasinya.
Helio P22 adalah salah satu jenis prosesor populer pada ponsel pintar yang telah diluncurkan pada 2018. Prosesor ini diproduksi MediTek dan bisa dijumpai di HP Vivo Y91c, Xiaomi Redmi 6, hingga Huawei Honor 9A.

Helio P22 Setara dengan Prosesor Apa?

Ilustrasi Helio P22 setara dengan apa? Foto: Pexels.com/Pixabay
MediaTek Helio P22 merupakan prosesor yang diproduksi dengan teknologi pemrosesan 12 nanometer. Prosesor ini memiliki 4 inti Cortex-A53 pada 2.000 MHz dan 4 inti Cortex A52 pada 1.500 MHz.
Di tahun yang sama, 2018, Qualcomm memproduksi prosesor dengan arsitektur mirip Helio P22, yaitu Snpadragon 239. Prosesor milik Qualcomm ini juga diproduksi dengan teknologi pemrosesan 12 nano meter.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, Qualcomm juga menggunakan 8 inti, yaitu 4 inti Cortex A53 pada 2.000 MHz dan 4 inti Cortex A53 pda 1.450 MHz.
Apabila dilihat dari laman NanoReview, dua cip ini terlihat memiliki performa yang tak jauh berbeda. Skor yang diberikan dari NanoReview untuk Snapdragon 439 adalah 22, sementara skor untuk Helio P22 adalah 21 dan hanya berbeda satu poin.
Lalu, bagaimana penilaian dari benchmark untuk dua prosesor ini? Mana yang lebih unggul? Kamu bisa melihat informasi skor dari beberapa benchmark dalam pembahasan di bawah.

Perbandingan Helio P22 dan Snapdragon 439

Ilustrasi Qualcomm 439. Foto: Qualcomm
Merangkum dari NanoReview, AnTuTu 9 sebagai benchmark populer yang mengukur performa CPU, GPU, RAM, dan I/O memberikan skor 111.439 untuk Snapdragon 439. Sedangkan, untuk Helio P22 hanya mendapatkan skor 101.691.
ADVERTISEMENT
Kemudian, apabila dilihat dari kemampuan single core dan multi score yang dinilai GeekBench 5, Snapdragon 439 lebih unggul dibandingkan Helio P22.
Snapdragon 439 mendapatkan skor 177 untuk performa single core dan 808 untuk performa multi core. Sementara, Helio P22 hanya mendapatkan skor 156 dan 746.
Dengan begitu, bisa diketahui bahwa Snapdragon 439 masih lebih unggul dibandingkan Helio P22, meskipun perbedaan kemampuan keduanya tidak terlalu signifikan.
Apabila sedang mencari ponsel dengan prosesor Snapdragon 439, kamu bisa membeli Vivo Y95, Xiaomi Redmi 8, Samsung Galaxy M01, Samsung Galaxy A01, Xiaomi Redmi 7A, dan Xiaomi Redmi 8A.
Itulah penjelasan tentang Helio P22 yang memiliki kemampuan tak jauh berbeda dengan Snapdragon 439. Semoga informasi di atas bermanfaat!
ADVERTISEMENT
(NSF)