Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
iPhone yang Tidak Bisa Update iOS 17, Cek Daftarnya di Sini
22 September 2023 17:45 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Apple kembali merilis pembaruan sistem terbarunya iOS 17. Update tersebut merupakan momen yang ditunggu pengguna iPhone untuk merasakan fitur terbaru. Namun, hal ini juga diikuti kebijakan sejumlah iPhone yang tidak bisa update iOS 17.
ADVERTISEMENT
Di artikel ini, How To Tekno akan berbagi fitur terbaru yang terdapat pada sistem tersebut dan daftar perangkat iPhone yang tidak bisa update iOS 17 . Simak artikel ini sampai selesai untuk mengetahui apakah iPhone kamu termasuk di dalamnya atau tidak.
Fitur iOS 17
Berdasarkan laman support.apple.com, sistem operasi iOS 17 menghadirkan sejumlah peningkatan dan fitur terbaru pada perangkat iPhone.
Salah satunya adalah mode StandBy yang memungkinkan pengguna mengubah layar iPhone agar menampilkan informasi penuh. Pada mode tersebut pengguna bisa melihat berbagai informasi seperti tampilan waktu, kalender hingga transkripsi pesan suara langsung.
Pengguna juga dapat memanfaatkan AirDrop untuk bertukar nomor atau alamat email. Fitur terbaru lainnya, pengguna bisa membuat stiker animasi dari foto langsung dan meninggalkan pesan suara atau video setelah panggilan FaceTime yang tak terjawab.
ADVERTISEMENT
Pengguna yang memutakhirkan iOS 17 juga memiliki akses fitur keamanan lebih baru seperti pelacakan anti-web. Setiap pembaruan sistem operasi iOS, Apple juga akan mengeliminasi perangkat yang tak kompatibel dengan pembaruan tersebut.
How To Tekno sudah merangkum daftar iPhone yang bisa update dan iPhone yang tidak bisa update iOS 17 pada rincian berikut.
iPhone yang Tidak Bisa Update iOS 17
Masih dari sumber yang sama, berikut daftar iPhone yang bisa memutakhirkan dan mengakses fitur terbaru pada sistem iOS 17.
ADVERTISEMENT
Dari daftar tersebut, ada tiga model iPhone yang tidak bisa update iOS 17 di antaranya iPhone 8, iPhone 8 Plus, dan iPhone X. Tiga perangkat tersebut tak akan mendapatkan notifikasi untuk mengunduh perangkat lunak terbaru.
Meski tiga model iPhone di atas tak mendukung iOS 17, perangkat tersebut masih berfungsi dengan sistem iOS 16. Sistem ini juga akan terus menerima pembaruan dari Apple.
Pengguna yang tak yakin dengan model iPhone yang dipakai bisa memeriksa model gawai melalui menu Pengaturan. Caranya buka menu Pengaturan, klik General, dan pilih opsi About. Pada menu tersebut pengguna dapat mengetahui informasi gawai yang dipakai.
Apabila iPhone yang dipakai termasuk dalam perangkat yang bisa menerima pemberitahuan iPhone, segera mutakhirkan melalui menu Pengaturan atau perangkat komputer. Ikuti petunjuknya agar berhasil mendapatkan fitur terbaru dari iOS 17.
ADVERTISEMENT
(IPT)