Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
IPv4 Terdiri dari Berapa Byte dan Bit? Ini Penjelasannya
8 Juni 2023 16:38 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
IPv4 terdiri dari berapa byte dan bit perlu diketahui para teknisi. Sebagai salah satu jenis internet protocol dalam jaringan komputer, IPv4 menjadi identitas perangkat yang terhubung ke jaringan Internet.
ADVERTISEMENT
Untuk mengetahui jawaban IPv4 terdiri dari berapa byte dan bit, simak artikel di bawah ini sampai selesai. Selain itu, How To Tekno juga akan berbagi informasi kelebihan dan kekurangan dari IPv4 tersebut.
IPv4 Terdiri dari Berapa Byte dan Bit?
Dikutip dari buku Belajar Cepat Windows Server 2008 oleh VDjong, IPv4 merupakan singkatan dari Internet Protocol Version Four. Jenis ini merupakan versi yang paling banyak digunakan dalam jaringan Internet selain IPv6.
IPv4 memiliki beberapa karakterisitik dasar yang perlu dipahami pengguna. Salah satunya setiap perangkat atau host yang terhubung dengan jaringan memiliki alamat Internet Protocol (IP) yang unik.
Setiap alamat IPv4 terdiri dari dua bagian, yakni Network ID dan Host ID. Kedua bagian tersebut menggunakan bit dan byte untuk mengirimkan dan memproses data.
ADVERTISEMENT
Menurut Colocation Amerika, setiap bit dan byte dalam jaringan komputer mengacu pada unit standar data digital yang dikirimkan melalui koneksi jaringan. Bit merupakan kepedekan dari binary digit. Istilah tersebut merepresentasikan informasi dalam bentuk digital.
Adapun byte merupakan urutan bit yang memiliki panjang tetap. Pada satuan jaringan komputer 1 byte setara dengan 8 bit. Komputer mengatur data menjadi byte untuk meningkatkan efisiensi pemrosesan data dari alat jaringan.
Nantinya, bit dan byte setiap alamat IPv4 ditulis dengan angka binary 1 dan 0. Jaringan komputer IPv4 terdiri dari 32 bit, artinya IPv4 memiliki efisiensi pemrosesan data sebesar 4 byte.
Pada alamat IP 192.168.01, misalnya, memiliki nilai 192,168, 0, dan 1 untuk tiap-tiap byte. Alamat IP tersebut akan dituliskan dalam kode binary berikut 11000000 10101000 00000000 00000001.
ADVERTISEMENT
Itulah penjelasan tentang jumah bit dan byte dalam Internet protocol version 4 yang perlu dipahami teknisi jaringan. Setelah mengetahui jawaban dari pertanyaan di atas, simak kelebihan dan kekurangan dari IPv4 pada pemaparan berikut ini.
Kelebihan dan Kekurangan IPv4
Dihimpun dari laman Geeks for Geeks, berikut kelebihan dan kekurangan dari jaringan IPv4 yang perlu diketahui:
a. Kelebihan
Berikut kelebihan dari IPv4 pada jaringan protocol internet:
ADVERTISEMENT
b. Kekurangan
Adapun kekurangan IPv4 dalam jaringan komputer adalah sebagai berikut:
(IPT)