Konten dari Pengguna

Kenapa Foto Profil TikTok Tidak Bisa Diganti? Begini Penjelasannya

2 November 2022 19:40 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kenapa foto profil TikTok tidak bisa diganti. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kenapa foto profil TikTok tidak bisa diganti. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Banyak pengguna yang bertanya kenapa foto profil TikTok tidak bisa diganti. Apabila mengalami hal yang sama, kamu bisa mencari tahu jawaban dan cara mengatasinya di artikel How To Tekno ini.
ADVERTISEMENT
Layaknya media sosial lainnya, pengguna TikTok bisa memasang foto profil untuk mempermudah pengguna lain mengenali akun mereka. Pengguna juga bisa mengganti foto profil menggunakan foto terbaru dengan mudah.
Dikutip dari Halaman Dukungan TikTok, untuk mengubah foto profil TikTok, kamu hanya perlu membuka halaman 'Profil' TikTok dan mengeklik 'Edit Profile'. Kemudian, klik 'Change Photo' lalu pilih foto yang kamu inginkan, dan klik 'Save',
Namun, terkadang ada kendala foto profil sulit diganti. How To Tekno akan memberikan penjelasan kenapa foto profil TikTok tidak bisa diganti, lengkap dengan cara mengatasinya.

Kenapa Foto Profil TikTok Tidak Bisa Diganti?

Ilustrasi kenapa foto profil TikTok tidak bisa diganti. Foto: Unsplash
Terkadang gambar profil yang diganti terus menerus memunculkan gambar default seperti yang biasa dipakai pengguna baru. Ada pula yang mendapatkan pesan kesalahan saat memperbarui foto profil.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Minitool Movie Maker, penyebab kenapa foto profil TikTok tidak bisa diganti adalah karena adanya masalah pada koneksi Internet. Selain itu, bisa juga karena foto tak sesuai dengan pedoman TikTok, yaitu setidaknya berukuran minimal 20 x 20 piksel.
Untuk mengatasinya, kamu bisa mengikuti langkah-langkah penyelesaian di bawah ini.

Cara Mengatasi Foto Profil TikTok Tidak Bisa Diganti

Ilustrasi kenapa foto profil TikTok tidak bisa diganti. Foto: Shutterstock
Dirangkum dari laman Minitool Movie Maker, berikut tutorial atau cara mengatasi foto profil TikTok tidak bisa diganti.

Restart Aplikasi TikTok

Metode pertama adalah memulai ulang aplikasi TikTok dengan cara menutup aplikasi tersebut dan memastikan aplikasi tak berjalan di latar belakang.
Selanjutnya, buka kembali aplikasi TikTok dan ganti foto profil media sosial tersebut lagi.
ADVERTISEMENT

Cek Koneksi Internet

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, masalah utama kenapa foto profil TikTok tidak bisa diganti adalah karena adanya masalah pada koneksi Internet di HP. Kamu bisa mengganti koneksi yang tersambung atau menunggu Internet kembali stabil.

Hapus Cache Aplikasi

Cache atau singgahan yang menumpuk bisa membuat aplikasi tidak berjalan dengan baik dan mengakibatkan permintaan sulit dijalankan. Salah satunya ketika mengubah foto profil TikTok.
Cara menghapus cache TikTok pun mudah, buka aplikasi TikTok dan masuk ke profil. Selanjutnya buka pengaturan aplikasi dengan cara mengeklik ikon garis tiga di ujung kanan atas lau memilih 'Settings and Privacy'.
Setelah masuk ke halaman pengaturan, gulir layar ke bawah hingga kamu menjumpai bagian 'Cache & Data Selular' dan tekan 'Kosongkan ruang'.
ADVERTISEMENT

Pastikan Ukuran Foto Benar

TikTok memberikan batasan untuk ukuran foto profil yang bisa kamu gunakan, yaitu minimal 20 x 20 piksel. Apabila foto yang kamu pilih tidak sesuai dengan pedoman TikTok, bisa dipastikan akan ditolak. Kamu bisa mengubah ukuran foto tersebut terlebih dahulu.
Sekian informasi mengenai kenapa foto profil TikTok tidak bisa diganti. Kamu bisa mengikuti solusi yang dibagikan di atas. Semoga membantu!
(NSF)