Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Kenapa Kamera HP Tidak Bisa Memotret? Cek Jawabannya di Sini
4 Desember 2023 13:20 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kamera HP menjadi salah satu alat penting untuk menangkap momen sehari-hari. Ada berbagai penyebab kenapa kamera HP tidak bisa memotret yang perlu diketahui pengguna agar kembali normal.
ADVERTISEMENT
Sebelum mencari perbaikan profesional untuk masalah tersebut, pengguna bisa mencoba mengidentifikasi masalah yang sedang dialami. Masalah ini dapat diatasi dengan cara sederhana. Namun, proses mengatasi masalah setiap kamera hp akan berbeda-beda.
Di artikel ini, How To Tekno akan berbagi penyebab kenapa kamera HP tidak bisa memotret dan cara mengatasinya secara umum untuk HP Android. Dengan memahami penyebab dan solusinya, diharapkan kamera HP bisa kembali normal.
Kenapa Kamera HP Tidak Bisa Memotret?
Saat kamera HP tidak bisa memotret pengguna akan melewati momen penting atau hal lainnya. Menurut laman lifewire.com, ada berbagai penyebab kamera lag, tak bisa memotret, buram, dan masalah lainnya.
Salah satunya ada masalah sementara pada aplikasi seperti bug sehingga sistem kamera ponsel tak bisa bekerja secara optimal. Penyebab lainnya sistem kamera tak memiliki izin dan akses kamera dinonaktifkan sehigga kamera tak bisa dipakai untuk memotret.
ADVERTISEMENT
Masalah memori seperti cache dan kurangnya memori fisik pada ponsel pinar juga menyebabkan kamera tak bisa bekerja. Meski demikian, masalah tersebut termasuk dalam kategori yang mudah diperbaiki. Berikut metodenya yang bisa disimak.
Cara Mengatasi Kamera HP Tidak Bisa Memotret
Dihimpun dari laman guidingtech.com, saat kamera HP tidak bisa memotret pengguna bisa mengikuti metode berikut agar kamera bisa dipakai kembali.
1. Cek Izin Kamera
Izin kamera umumnya dipakai untuk mengakses beragam aplikasi yang membutuhkan izin akses. Contohnya, Instagram, atau aplikasi kamera lainnya. Secara rinci, cara cek izin kamera hp dapat mengikuti rincian berikut.
ADVERTISEMENT
2. Mulai Ulang Ponsel
Mulai ulang ponsel dapat memperbaiki gangguan umum yang terjadi pada kamera. Pengguna dapat memulai ulang ponsel menggunakan tombol Power atau fitur-fitur lainnya.
3. Paksa Hentikan Kamera
Setelah digunakan dalam jangka waktu lama, ada kemungkinan aplikasi kamera berhenti berfungsi. Pengguna dapat menghentikan paksa aplikasi dan mencoba kembali dengan cara di bawah ini:
4. Hapus Cache Aplikasi Kamera
Cache aplikasi kamera yang menumpuk dapat menghambat sistem kamera bekerja. Pengguna bisa menghapus singgahan tersebut agar kamera dapat dipakai kembali dengan cara di bawah ini:
ADVERTISEMENT
5. Update Sistem Operasi HP
Pembaruan sistem operasi baik iOS maupun Android sering merilis patch keamanan pada perangkat yang didukung. Pembaruan tersebut terkadang digabung dengan pembaruan versi.
Jika menunda pemasangan pembaruan, pengguna harus segera menginstalnya. Selain memperbaiki beberapa eror, pemutakhiran ini akan meningkatkan kinerja sistem aplikasi kamera.
(IPT)