Konten dari Pengguna

Kulkas Berapa Watt? Ini Jawabannya

21 Maret 2022 18:55 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kulkas di Dapur. Foto: Fred Kleber via Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kulkas di Dapur. Foto: Fred Kleber via Unsplash
ADVERTISEMENT
Banyak orang mencari tahu kulkas berapa watt yang dapat menghemat tagihan listrik di rumah. Hal ini disebabkan kenaikan tagihan listrik yang melonjak akibat penggunaan kulkas.
ADVERTISEMENT
Masyarakat Indonesia sempat digegerkan dengan keluhan tagihan listrik yang melambung tinggi. Pasalnya, kenaikan tagihan tersebut dirasa sangat drastis.
Hal ini disebabkan masyarakat merasa tidak terlalu banyak menggunakan listrik sehari-harinya, sehingga kenaikan tagihan listrik ini terasa sulit untuk dimengerti.
Padahal, jika diteliti lagi, masih banyak alat elektronik rumah tangga yang diam-diam memakan banyak listrik walaupun digunakan hanya sebentar.
Salah satunya adalah penggunaan kulkas di rumah yang setiap hari menyala. Lantas, berapa watt pada kulkas sehingga memengaruhi tagihan listrik sebanyak itu? Simak penjelasan daya kulkas berapa watt di bawah ini.

Listrik Kulkas Berapa Watt?

Ilustrasi daya listrik kulkas. Foto: nrd/Unsplash
Tidak ada dapur yang lengkap tanpa kulkas. Namun, tahukah kamu bahwa kulkas mungkin menambahkan biaya besar dan kuat ke tagihan listrik?
ADVERTISEMENT
Memang akan mengejutkan berapa biaya untuk menjaga makanan agar tetap segar. Untungnya, ada beberapa cara mudah untuk meningkatkan efisiensi kulkas yang kamu miliki.
Kulkas rumah rata-rata menggunakan 350-780 watt. Penggunaannya juga tergantung berbagai faktor, seperti jenis kulkas, ukuran dan usianya, suhu lingkungan dapur, dan sebagainya.

Rekomendasi Kulkas dengan Watt Kecil

Ilustrasi kulkas berapa watt. Foto: Erik Mclean via Unsplash
Berbagai jenis kulkas memiliki kebutuhan daya yang berbeda. Misalnya, kulkas bersertifikasi tertentu dapat bekerja lebih efisien daripada model lain.
Jika kamu ingin memiliki kulkas dengan daya watt yang kecil, maka bisa menggunakan kulkas satu pintu. Berikut adalah rekomendasinya:
1. Polytron Belleza Pra 17HORF
Polytron Belleza Pra 17HORF merupakan kulkas minimalis yang memiliki fitur unggulan low watt, yang mana hanya membutuhkan 80 watt untuk bekerja.
ADVERTISEMENT
Harga kulkas ini juga sangat terjangkau, yakni hanya sekitar Rp 1 jutaan. Produk ini juga menawarkan desain yang elegan, sehingga interior dapurmu dapat terlihat lebih mewah.
Fitur lain yang terdapat pada kulkas ini yaitu temperred glass yang semakin membuatnya tetap awet meskipun mengalami benturan keras.
2. Polytron PRB 159
Rekomendasi selanjutnya adalah Polytron PRB 159 hanya berdaya 75 watt dan mampu menampung sampai 150 liter isi freezer. Fitur Jumbo freezer compartment pada kulkas ini sangat bermanfaat bagi kamu yang sering menaruh banyak es di dalamnya.
3. Aqua AQR
Aqua AQR merupakan salah satu kulkas besutan Aqua yang tergolong low watt. Pasalnya, daya yang digunakan hanya 38 watt.
Salah satu keunggulan dari kulkas satu pintu ini adalah dilengkapi garansi hingga tujuh tahun, sehingga jika terjadi kerusakan tertentu, maka garansi tersebut bisa diklaim.
ADVERTISEMENT
Aqua AQR ini juga mampu menampung isi sebanyak 150 liter. Kulkas yang satu ini juga memiliki warna hitam yang elegan dan tentunya dapat mempercantik dapur kamu.
Itulah pembahasan ringkas mengenai kulkas berapa watt yang bisa menghemat biaya tagihan listrik. Rekomendasi di atas juga dapat jadikan sebagai solusi untuk membeli kulkas dengan watt yang kecil.
(SAN)