Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Late Game Artinya Apa? Ini Jawabannya yang Wajib Diketahui
22 Desember 2022 15:34 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Late game artinya apa? Bagi pemain Mobile Legends, pastinya sudah tidak asing mendengar kata tersebut. Tak hanya late game, di Mobile Legends juga ada istilah lain, yaitu early game dan mid game.
ADVERTISEMENT
Mobile Legends sendiri merupakan sebuah gim Multiplayer Online Battle Arena (MOBA) atau pertarungan dengan banyak pemain secara online yang populer. Dalam gim ini, ada banyak hero yang bisa dipilih pemain.
Setiap hero dalam gim Mobile Legends memiliki base kemampuan yang berbeda-beda, ada yang unggul di early game, mid game, atau late game. Sebenarnya, apa arti dari istilah-istilah tersebut? Simak artikel ini untuk mengetahui informasi lengkapnya!
Arti Late Game dan Istilah Lainnya
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, selain late game, ada istilah lain yang ada di Mobile Legends, yaitu early game dan mid game. Berikut ini penjelasannya:
1. Early Game
Istilah pertama yang akan dibahas adalah early game. Ini merupakan istilah yang disebutkan untuk waktu pertama kali pertarungan Mobile Legends dimulai. Early game berlangsung dari awal mulai pertarungan hingga lima menit setelahnya.
ADVERTISEMENT
2. Mid Game
Setelah early game berlangsung, kamu akan memasuki fase mid game, yaitu di menit ke-5 sampai 12. Fase ini menunjukkan ketika semua pemain sudah mempunyai build item yang bagus. Selain itu, bisa dilihat Lord pertama sudah muncul.
Saat memasuki mid game, para hero sudah kuat dan mereka akan menggunakan strategi tim masing-masing untuk mendapatkan Victory.
3. Late Game
Menurut laman VCgamer, late game adalah fase ketika party atau pertarungan di Mobile Legends sudah masuk ke menit 12 atau lebih. Pada fase ini, pemain sudah memiliki build karakter masing-masing.
Late game juga menjadi petunjuk bahwa pertandingan akan berakhir. Dalam fase ini, kekuatan hero sangat dibutuhkan untuk mencapai kemenangan.
Rekomendasi Hero Late Game di Mobile Legends
Dikutip dari laman VCgamer, berikut rekomendasi hero late game terbaik yang bisa kamu pilih saat bermain Mobile Legends:
ADVERTISEMENT
1. Aulus
Aulus menjadi hero pertama dalam rekomendasi di artikel ini. Ia memiliki skill pasif yang bisa memberikan serangan Basic Attack mematikan.
Dengan skill pasifnya, Movement Speed Aulus bisa meningkat dengan baik ketika late game karena ia selalu meningkatkan level ability terakhirnya saat mendapatkan atribut tambahan. Jadi, kamu tak perlu ragu lagi untuk mengandalkan hero ini untuk timmu.
2. Uranus
Kamu juga bisa menggunakan hero Tank, yaitu Uranus untuk dipakai saat late game. Hero ini terkenal menakutkan dan sangat kuat karena memiliki kemampuan Damage Duralism yang tinggi dan sulit untuk dihancurkan.
Bahkan, pemain menyebutkan bahwa mereka ingin membunuh Uranus saat late game karena tak cukup mengandalkan satu hero saja.
Sekarang kamu sudah memahami late game artinya apa dan istilah-istilah lain di Mobile Legends. Selain itu, kamu juga sudah tahu hero terbaik yang bisa diandalkan saat late game di Mobile Legends.
ADVERTISEMENT
(NSF)