Konten dari Pengguna

Livery Truk Oleng, Ini Daftar Aplikasi yang Bisa Diunduh

2 Agustus 2022 17:49 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Truk Oleng Simulator Indonesia. Foto: Fitlab Indo/Google Play Store
zoom-in-whitePerbesar
Truk Oleng Simulator Indonesia. Foto: Fitlab Indo/Google Play Store
ADVERTISEMENT
Livery truk oleng yang banyak ditemui di Google Play Store akan membuat tampilan game Truk Simulator jadi lebih menarik dengan modifikasi baru yang mirip dengan truk-truk di jalanan.
ADVERTISEMENT
Truk Oleng Simulator adalah sebuah game di mana kamu akan menjadi sopir truk yang harus membawa muatan, seperti kayu atau lainnya ke tujuan yang sudah ditentukan.
Diberi nama Truk Oleng, sebab terinspirasi dengan truk asli di jalanan yang terkadang terlihat oleng ketika melaju.
Untuk menambah keseruan dalam bermain Truk Oleng Simulator, kamu bisa memodifikasi tampilan truk. Ada banyak Livery Truk Oleng yang bisa kamu pilih.
How To Tekno akan membagikan rekomendasi Livery Truk Oleng bus simulator dan lainnya yang bisa kamu unduh gratis di Google Play Store dan jadikan sebagai desain truk di game Truk Oleng Simulator yang kamu mainkan.

Rekomendasi Livery Truk Oleng

Dirangkum dari Google Play Store, berikut ini adalah sederet rekomendasi aplikasi Livery Truk Oleng yang bisa kamu unduh:
ADVERTISEMENT

1. Livery Truk Oleng Bussid

Livery Truk Bak Kayu Bussid. Foto: Fire Mods/Google Play Store
Aplikasi Livery Truk Bak Kayu Bussid memberikan tampilan khas truk bak yang membawa muatan kayu cukup banyak hingga membuat truk yang melaju terlihat oleng karena terlalu membawa beban berat.
Lewat aplikasi ini kamu bisa mengunduh berbagai desain menarik untuk truk bak kayu yang nantinya akan berjalan di simulator truk yang kamu mainkan.

2. Livery Truk Simulator Indonesia

Livery Truk Simulator Indonesia. Foto: 5G studios/Google Play Store
Livery Truk Simulator Indonesia dilengkapi dengan Strobo. Kamu juga bisa memilih Livery untuk truk gandeng dan sedikit sentuhan racing sehingga simulator Truk yang kamu jalankan terlihat seperti ugal-ugalan di jalan.
Ada pula beberapa Livery Truk yang membawa beban berat, membawa sayuran hasil panen, dan lainnya. Dengan Livery yang kamu unduh di aplikasi ini, maka truk kamu akan terlihat seperti truk sesungguhnya yang sering terlihat di jalanan.
ADVERTISEMENT

3. Livery Truk Modifikasi

Livery Truk Modifikasi. Foto: Mobile Software Success/Google Play Store
Tidak hanya bisa mengubah gambar di bak truk, dengan aplikasi Livery Truk Modifikasi ini kamu juga bisa mengubah velg truk sehingga kendaraan yang kamu jalankan terlihat lebih gagah melaju di jalanan seperti layaknya transformers.
Ada berbagai pilihan modifikasi Truk, bahkan kamu bisa menemukan desain truk racing hingga truk-truk lokal dengan tulisan khas di bak truk yang lucu dan menggelitik. Di Livery Truk Modifikasi, ada sekitar 500 model.

4. Livery Truk Oleng Wahyu Abadi

Truk Wahyu Abadi Full Strobo. Foto: 5G studios/Google Play Store
Sesuai dengan namanya, Livery Truk Wahyu Abadi Full Strobo hadir dengan model lokal truk Indonesia, Wahyu Abadi, dengan strobo penuh.
Selain bisa memilih gambar di bak truk, kamu juga bisa menentukan muatan yang dibawa, misalnya truk dengan beras yang penuh hingga terlihat dari luar, membuat truk menjadi oleng ketika melaju di jalanan.
ADVERTISEMENT
Itulah daftar rekomendasi aplikasi Livery Truk Oleng yang bisa kamu unduh gratis di Google Play Store untuk mendapatkan modifikasi tampilan truk simulator menjadi lebih menarik.
(NSF)