Konten dari Pengguna

Paket Nelpon XL ke Semua Operator: Syarat Ketentuan dan Harga

4 April 2023 9:58 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi paket nelpon XL ke semua operator. Foto: Unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi paket nelpon XL ke semua operator. Foto: Unsplash.com
ADVERTISEMENT
Paket Nelpon XL ke semua operator cocok untuk kamu yang memiliki banyak koneksi dan sering melakukan panggilan ke berbagai operator. XL memiliki paket nelpon yang beragam dan bisa dipilih sesuai kebutuhan.
ADVERTISEMENT
Paket nelpon XL memungkinkan pelanggan mendapatkan tarif telepon lebih murah. Apalagi, saat melakukan panggilan ke lain operator, setiap provider pasti menerapkan harga yang berbeda dan lebih mahal dibanding telepon ke sesama.
XL sendiri menyediakan paket nelpon ke semua operator untuk pelanggannya. Paket tersebut bisa dibeli sesuai kebutuhan. Mau tahu syarat dan ketentuan serta harga paketnya? Simak artikel ini sampai selesai, ya!

Syarat dan Ketentuan Paket Nelpon XL ke Semua Operator

ilustrasi paket nelpon XL ke semua operator. Foto: Unsplash.com.
Dikutip dari laman xl.co.id, paket telepon XL ke semua operator hanya bisa dinikmati pelanggan pascabayar. Kuota nelepon ini bisa dipakai untuk melakukan panggilan ke nomor XL, AXIS, dan operator lainnya termasuk PSTN atau jaringan telepon rumah.
Paket nelpon tersebut bisa diperpanjang secara otomatis asalkan pengguna memiliki pulsa cukup. Pelanggan yang masih memiliki paket nelpon lainnya juga tidak perlu khawatir paket akan hangus.
ADVERTISEMENT
Kuota telepon tersebut bisa dipakai jika kuota nelpon ke semua operator sudah habis. Jika kedua paket kuota sudah habis, kamu akan dikenakan tarif dasar nelpon normal sesuai ketentuan operator.
Ketentuan lainnya, pelanggan tidak bisa mengaktifkan paket yang sama lebih dari satu kali dalam waktu yang sama. Setelah mengetahui syarat dan ketentuannya, berikut harga paket nelpon XL ke semua operator yang bisa dipilih.

Harga Paket Nelpon ke Semua Operator

Harga Paket Nelpon Ke Semua Operator, Foto: Unsplash.com
Berdasarkan laman resminya, XL menyediakan paket nelpon ke semua operator dalam paket bulanan, paket mingguan, dan paket harian. Berikut daftar harga paket nelpon ke semua operator yang bisa dibeli.

1. Paket bulanan

XL menyediakan empat jenis paket bulanan dengan jumlah kuota yang beragam. Semua paket tersebut berlaku selama 30 hari. Berikut daftarnya.
ADVERTISEMENT

2. Paket Mingguan

Untuk paket nelpon XL mingguan tersedia satu paket dengan harga Rp12.000 yang terdiri dari kuota nelpon ke sesama XL 370 menit dan kuota nelpon ke semua operator sebanyak 30 menit. Paket mingguan ini berlaku untuk 7 hari setelah diaktifkan.

3. Paket Harian

Sementara untuk paket harian nelpon ke semua operator, XL menawarkan dua pilihan dengan harga dan kuota berbeda, di antaranya:
ADVERTISEMENT
Itulah syarat ketentuan dan harga paket nelpon XL ke sesama operator. Semua paket di atas bisa diaktifkan melalui aplikasi MyXL atau melalui kode UMB *123#. Semoga informasi di atas bermanfaat.
(IPT)