Perbedaan Headset dan Earphone sebagai Alat Audio

Konten dari Pengguna
4 November 2022 18:11 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ilustrasi perbedaan headset dan earphone. Foto: Steelseries.
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi perbedaan headset dan earphone. Foto: Steelseries.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sudah tahukah kamu apa perbedaan headset dan earphone sebagai alat audio? Kamu bisa menemukan jawabannya pada artikel How to Tekno kali ini.
ADVERTISEMENT
Headset dan earphone merupakan perangkat audio yang sebenarnya memiliki fungsi sama. Kedua alat ini digunakan untuk mendengarkan audio dari perangkat sumber seperti laptop, ponsel, dan lain-lain.
Agar tidak salah sebut atau bahkan salah beli, mari kenali perbedaan headset dan earphone serta kegunaannya masing-masing dalam paparan berikut ini.

Perbedaan Headset dan Earphone

Pada dasarnya, perbedaan headset dan earphone bisa diketahui dari pengertian, fungsi, dan cara kerja perangkat tersebut. Langsung saja berikut pengertian dan cara kerja keduanya.

Headset

Ilustrasi headset. Foto: Pixabay.
Dikutip dari laman Audiolink, headset adalah gabungan dari headphone dan mikrofon sebagai perangkat audio. Headphone adalah perangkat yang keluar lebih dulu dari headset maupun earphone.
Bentuk headset, yaitu dua buah speaker sederhana yang terpasang pada sebuah bando dan digunakan di atas kepala.
ADVERTISEMENT
Mikrofon headset biasanya berupa boom mic yang terpasang di satu sisi bando headset. Mikrofon ini bisa dipindahkan atau diposisikan sesuai keinginan dan kebutuhan.
Mikrofon ini memungkinkan penggunanya untuk menjawab panggilan telepon atau memberikan perintah suara tanpa harus melepaskan headphone yang dipakai.
Biasanya, headset lebih sering digunakan untuk sistem telekomunikasi, intercom, atau komputer. Dengan headset kamu bisa berbicara atau berkomunikasi dengan mudah saat melakukan panggilan audio maupun video. Headset juga bisa digunakan ketika bermain game online atau mabar.

Earphone

Ilustrasi earphone. Foto: Unsplash.
Disadur dari laman My New Microphone, earphone adalah perangkat yang memiliki fungsi yang sama seperti headset, yakni untuk mendengarkan audio dan digunakan untuk berkomunikasi.
Jika headphone dan headset memiliki desain besar, earphone memiliki desain yang kecil dan praktis. Karena bentuknya yang lebih kecil dan tidak memakan banyak ruang, earphone lebih mudah dibawa ke mana-mana.
ADVERTISEMENT
Penggunaannya pun sangat mudah, cukup dipasangkan ke lubang telinga dan kabelnya dihubungkan pada smartphone, tablet, atau komputer.
Karena memiliki fungsi yang hampir sama dengan headset, earphone juga memiliki mikrofon. Biasanya, alat ini terletak pada kabel yang menghubungkan speaker dengan perangkat sumber audio.
Seiring berkembangnya teknologi, sudah banyak jenis earphone nirkabel yang bisa dihubungkan melalui bluetooth. Jadi, alat audio ini lebih praktis saat digunakan untuk aktivitas yang membutuhkan banyak gerak seperti olahraga, membersihkan rumah, dan lain-lain.
Dijelaskan pada buku Organisasi Arsitektur Komputer oleh Tri Rachmadi, dari segi kualitas audio, earphone tidak memiliki peredam suara layaknya headset maupun headphone. Sehingga, pengguna terkadang merasa terganggu suara dari luar.
Karena earphone digunakan dengan memasukkan perangkat ke dalam telinga, pemakaian yang terlalu lama bisa membahayakan gendang telinga. Maka dari itu, perlu adanya jeda atau waktu istirahat untuk menghindari rasa sakit pada telinga.
ADVERTISEMENT
Itulah perbedaan dari headset dan earphone yang perlu diketahui. Kedua perangkat audio ini memiliki keunggulan masing-masing.
Headset memiliki kemampuan menghasilkan suara yang lebih jernih, sedangkan earphone bisa digunakan kapan saja dan di mana saja karena desainnya yang praktis.
(IPT)