Relog, Pengertian dan Tips Menghindari Login Ulang

Konten dari Pengguna
19 Agustus 2022 12:12 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi bermain ML. Foto: Pandhuya Niking/unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bermain ML. Foto: Pandhuya Niking/unsplash
ADVERTISEMENT
Relog adalah salah satu istilah yang sering terdengar di dunia game. Jika kamu adalah seorang pencinta game online HP atau PC, tentu tak asing dengan istilah tersebut.
ADVERTISEMENT
Istilah ini seringkali muncul saat pemain lain tiba-tiba keluar dari game. Bisa jadi karena koneksi yang buruk atau ketika memasuki game online ini terjadi stuck akan membuat para pemain jengkel.
Jika terjadi stuck pada loading screen permainan, pastikan untuk selalu memeriksa beberapa hal penting lainnya agar bisa memasuki aplikasi tersebut.
Untuk lebih jelasnya, artikel berikut akan membahas mengenai istilah tersebut agar kamu lebih memahaminya.

Pengertian Relog dalam Game Online

Ilustrasi bermain game online. Foto: Afif Kusuma/unsplash
Mengutip situs Computer Hope, seorang pemain dikatakan melakukan relog ketika mereka dengan sengaja memutuskan sambungan dari gim dan menyambung kembali setelah beberapa saat, bisa detik atau menit.
Sebenarnya, relog berasal dari kata re-login, yang diartikan sebagai login ulang dan biasanya dilakukan jika memang ada masalah dengan koneksi atau pemain yang memaksa harus login ulang.
ADVERTISEMENT
Ada banyak faktor yang menyebabkan pemain gim melakukan relog. Berikut di antaranya:
Pemain bisa melakukan relog ketika mereka usai membersihkan cache permainan agar bisa kembali login dengan mudah dan melanjutkan gim tersebut. Berikut adalah cara relog di ML:

Tips Agar Tidak Mudah Relog pada Game Online

Ilustrasi relog. Foto: Muhammad Rezky Agustyananto/kumparan
Supaya kamu terhindar dari relog, kamu bisa mengatasi kesalahan atau error pada gim dengan beberapa cara. Mengutip Info Sport, berikut tips agar terhindar dari relog pada gim:
ADVERTISEMENT

1. Audit Aplikasi Tidak Terpakai

Aplikasi tidak terpakai juga bisa menjadi salah satu penyebab kendala pada gim. Misalnya, karena memori sudah tidak ada ruang, permainan bisa stuck atau mental dan keluar dari game.
Periksa aplikasi yang sudah lama tidak digunakan melalui pengaturan. Cara mengetahuinya adalah klik 'Setting' > pilih 'Aplikasi' > lihat aplikasi terakhir digunakan. Jika dirasa aplikasi yang sudah lama tidak dibuka, maka lakukan uninstall agar memengaruhi keleluasaan ruang penyimpanan.

2. Jangan Pernah Menggunakan Cheat dan MOD

Salah satu faktor aplikasi yang sering error, seperti loading screen adalah penggunaan cheat atau MOD. Dengan menggunakan cheat, risiko yang didapat akan sangat memberatkan pemain.
Jika terdeteksi, aplikasi akan mengalami data corrupt yang menyebabkan error pada gim Penggunaan MOD juga termasuk perbuatan ilegal, maka menghindari dua hal tersebut adalah pilihan yang bijaksana.
ADVERTISEMENT

3. Jaringan Koneksi Kurang Memadai

Faktor lain kenapa aplikasi gim sering terjadi stuck adalah signal provider atau jaringan koneksi perangkat kurang bagus. Biasanya, permainan ini akan terdiam untuk melakukan cek pada aplikasi dan mementalkan aplikasi ke halaman utama ponsel. Jadi, pastikan koneksi internet yang kamu gunakan cukup memadai.
Kesimpulannya, relog adalah istilah yang diartikan sebagai login ulang dan biasanya dilakukan jika memang ada suatu kendala. Ikuti beberapa tips di atas agar terhindar dari aktivitas relog.
(SAN)