Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
SMS Premium Samsung Galaxy, Ini Cara Mengaktifkannya
10 Desember 2022 11:47 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara mengaktifkan SMS premium Samsung bisa dilakukan dengan beberapa langkah saja. Biasanya hal ini dicari ketika pengguna selalu gagal saat mengirim SMS ke nomor yang berjumlah 3-6 digit.
ADVERTISEMENT
Umumnya, pengiriman SMS ditujukan ke nomor berjumlah 10 hingga 13 digit angka. Namun, terkadang kamu juga diharuskan mengirim SMS pada nomor tertentu dengan jumlah 3-6 digit saja.
Itulah yang disebut dengan SMS Premium, yakni layanan operator atau administrasi yang umumnya hanya memiliki 3 sampai 6 digit nomor. Contohnya nomor 4444 sebagai registrasi SIM Card, layanan SMS Banking, dan lain sebagainya.
Pada beberapa ponsel Android, SMS Premium bisa diaktifkan dengan mudah. Menurut laman Verizon, akses SMS Premium bisa diakses pada perangkat Android Pie 9, salah satunya smartphone Samsung Galaxy.
Lalu bagaimana cara mengaktifkan SMS Premium Samsung Galaxy? Berikut penjelasan lengkapnya.
Cara Mengaktifkan SMS Premium Samsung Galaxy
Dengan mengaktifkan fitur SMS Premium Samsung, pengguna bisa dengan mudah mendapatkan informasi perbankan, provider, dan lainnya.
ADVERTISEMENT
Dirangkum dari laman resmi Samsung, berikut cara mengaktifkan SMS Premium Samsung Galaxy A51.
1. Masuk ke menu Setting
Masuk ke menu Setting atau Pengaturan yang ada pada ponsel.
2. Pilih Aplikasi
Selanjutnya pilih menu Aplikasi pada opsi yang terdaftar.
3. Ketuk Titik tiga
Setelah itu, ketuk ‘Titik Tiga’ pada pojok kanan atas tampilan layar.
4. Pilih Akses Khusus
Selanjutnya pilih opsi Akses Khusus pada menu pop up layar yang muncul. Selanjutnya pilih gunakan layanan Teks Premium.
5. Pilih Pesan
Selanjutnya pilih opsi Pesan dan ketuk ‘Selalu izinkan’.
Ituah cara mengaktifkan SMS Premium Samsung Galaxy A51. Setiap tipe smartphone tentu memiliki pengaturan yang berbeda-beda. Cara mengaktifkan SMS Premium pada perangkat Samsung Galaxy A01 sedikit berbeda dengan Galaxy A51.
Dikutip dari laman Verizon, berikut cara mengaktifkan SMS Premium Samsung Galaxy A01 yang bisa dilakukan dengan mudah:
ADVERTISEMENT
Demikian cara mengaktifkan SMS Premium Samsung. Dengan mengaktifkan fitur tersebut, kamu bisa mengirimkan pesan ke nomor premium untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan.
Di samping itu, kamu juga bisa menyaring pesan pada HP agar dapat mengetahui siapa saja pengirim pesan dan menghindari SMS yang mengganggu.
(IPT)