Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Urutan Chipset Mediatek di Smartphone, Ini Kelebihannya
19 Juli 2022 19:56 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Apakah kamu ingin tahu mengenai urutan chipset Mediatek ? How To Tekno akan membagikan informasi tersebut di artikel ini, baca hingga habis ya!
ADVERTISEMENT
Mediatek adalah salah satu produk chipset terbesar di dunia yang kini banyak disematkan untuk smartphone, mulai dari kalangan menengah ke bawah hingga smartphone Android unggulan.
Mediatek diproduksi oleh perusahaan semikonduktor dari Thailand. Menghadirkan chipset yang bisa berjalan sesuai dengan arsitektur ARM.
Beberapa smartphone yang telah menggunakan chipset Mediatek di antaranya adalah Lenovo, Xiaomi, Vivo, dan OPPO. Nah, sekarang mari kita simak urutan chipset Mediatek HP dari yang terbaik.
Daftar Urutan Chipset Mediatek
Dikutip dari techcenturion, berikut ini adalah urutan kelas chipset Mediatek dari ranking tertinggi:
1. Mediatek Dimensity 1200
Urutan tingkatan chipset Mediatek yang pertama adalah Mediatek Dimensity 1200 dengan core 8 (1 core Cortex-A78 pada 3000 MHz, 3 core Cortex-A78 pada 2600 MHz, dan 4 core Cortex-A55 pada 2000 MHz) yang telah rilis sejak tahun 2021.
ADVERTISEMENT
Beberapa smartphone yang menggunakan chipset ini di antaranya adalah Oppo Realme GT Neo 2T, Vivo X70 Pro, dan Xiaomi Redmi K40 Gaming. HP dengan prosesor ini memiliki kemampuan yang sangat mumpuni untuk segala aktivitas penggunanya.
2. Mediatek Dimensity 1100
Rilis hampir bareng dengan seri Mediatek Dimensity 1200, jenis ini meluncur pada Januari 2021 dengan core 8, yaitu 4 core Cortex-A78 pada 2600 MHz, dan 4 core Cortex-A55 pada 2000 MHz.
Ponsel dengan Mediatek Dimensity 1100 bisa kamu gunakan untuk bermain game ringan hingga berat tanpa lag, contohnya adalah HP merek Xiaomi Poco tipe X3 GT.
3. Mediatek Dimensity 1000+
Masih dengan inti atau core berjumlah 8, dengan rincian 4 cores Cortex-A77 pada 2600 MHz, dan 4 core Cortex-A55 pada 2000 MHz, Mediatek Dimensity telah meluncur sejak Mei 2020.
ADVERTISEMENT
Kamu bisa merasakan kemampuan Mediatek Dimensity 1000+ pada beberapa ponsel yang beredar di pasaran, yaitu Vivo IQOO Z1 dan Realme X7 Pro.
4. Mediatek Dimensity 1000
Jika sebelumnya adalah versi Mediatek Dimensity 1000+, maka kali ini ada versi yang meluncur lebih awal, yaitu Dimensity 1000. Prosesor ini juga disokong dengan 8 core, yaitu 4 core Cortex-A77 pada 2600 MHz dan 4 core Cortex-A55 pada 2000 MHz.
Mediatek Dimensity sudah meluncur sejak tahun 2019, bulan November.
5. Mediatek Dimensity 1000L
Di bulan dan tahun yang sama, Mediatek juga meluncurkan chipset Mediatek Dimensity 1000L. Dengan jumlah core yang sama, prosesor ini menggunakan 4 core Cortex-A77 pada 2200 MHz dan 4 core Cortex-A55 pada 2000 MHz.
Untuk kemampuannya, Mediatek Dimensity 1000L masih di bawah seri Mediatek Dimensity 1000.
ADVERTISEMENT
Itulah 5 urutan chipset Mediatek paling unggul yang disematkan pada smartphone Android masa kini. Ponsel dengan prosesor Mediatek biasanya akan dipatok dengan harga lebih murah dibandingkan ponsel dengan prosesor lain.
(NSF)