Konten dari Pengguna

Vision Genshin Impact: Jenis, Maps, dan Region

13 Juli 2022 17:07 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Maps Genshin Impact (Sumber: Genshin Impact)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Maps Genshin Impact (Sumber: Genshin Impact)
ADVERTISEMENT
Vision Genshin Impact yang dibuat oleh developer masih belum yang diketahui. Padahal hal ini penting untuk kamu ketahui sebagai pemain Genshin Impact.
ADVERTISEMENT
Untuk memainkan game ini, bisa melalui PC, HP, Nintendo Switch, atau PlayStation 4. Game ini bersifat cross-platform yang berarti tidak menutup kemungkinan bisa bertemu dengan player lain meskipun bermain dengan gadget berbeda.
Melalui pembahasan ini, kamu bisa mengikuti pengertian mengenai Vision Genshin Impact theory.

Vision Genshin Impact

Ilustrasi Vision Genshin Impact. Foto: Kevin S. Kurnianto/kumparan
Vision merupakan sebuah "pemberian dari Dewa" yang dianugerahkan kepada seseorang yang memiliki ambisi atau hasrat yang besar di Tevyat.
Vision memungkinkan seseorang untuk memiliki kemampuan dalam menyalurkan kekuatan unsur kehidupan tertentu. Pembawa Vision diyakini mampu naik ke Celestia melalui prestasi yang heroik di mana mereka bisa menjadi Dewa tersendiri.
Pengguna juga bisa kehilangan Vision mereka secara permanen apabila Dewa menganggap bahwa mereka tak pantas untuk memiliki kekuatan tersebut.
ADVERTISEMENT

Jenis-Jenis Vision

Ilustrasi Vision Genshin Impact. Foto: Mihoyo
Secara total, ada tujuh jenis Vision yang identik dengan elemental di Genshin Impact. Elemen-elemen tersebut adalah Geo, Pyro, Anemo, Cryo, Dendro, Electro, dan Hydro.
Vision dari wilayah yang sama pada umumnya memiliki bentuk atau tampilan yang sama pula. Ketika pembawa Vision meninggal, vision mereka menjadi vision tanpa tuan dan tak memiliki jejak kekuatan apa pun.
Jadi, Vision tak mungkin bisa diwariskan oleh penggunanya. Kendati demikian, vision bisa dibangkitkan kembali setelah beresonansi dengan orang lain.
Kemudian, ada pula counterfeit vision yang sebenarnya bukanlah vision asli. Selain itu ada pula delusions yang mampu memberi penggunanya kekuatan elemental tanpa membutuhkan vision yang nyata.
Setelah mengetahui vision dari Genshin, kamu juga bisa mempelajari maps yang ada di Genshin Impact
ADVERTISEMENT

All Maps Genshin Impact

Genshin Impact, game gratis di PS4, PC Windows, serta smartphone Android dan iPhone. Foto: Mihoyo
miHoYo sebagai developer game Genshin Impact, telah membuat peta yang sangat luas dengan membagi dua wilayah besar, yaitu Mondstadt dan Liyue.
Wilayah Mondstadt terdiri dari Thousand Winds Temple, Springvale, Cape Oath dan Cider Lake, yang dikenal sebagai wilayah kebebasan. Letak wilayah ini berada di Timur Laut Teyvat.
Sedangkan, Liyue merupakan kota pelabuhan yang dikelilingi oleh gunung dan bukit, yang memiliki nuansa Tiongkok dan berada di Timur Tevyat. Wilayah Liyue terbagi menjadi empat, yaitu Gunung Tianheng, Dihua Marsh, dan Wangshu In serta dilengkapi daerah-daerah kecil yang harus dikunjungi.

Region di Map Genshin Impact

Genshin Impact, game gratis di PS4, PC Windows, serta smartphone Android dan iPhone. Foto: Mihoyo
Sebenarnya, terdapat tujuh region yang bisa dijelajahi oleh para pemain. Namun, hingga kini baru dua wilayah saja yang bisa dijelajahi.
Belum ada keterangan resmi mengapa miHoYo baru memberikan detail dua wilayah itu saja. Meski begitu, kamu sudah bisa melihat karakteristik wilayah-wilayah tersebut yang ternyata dibagi berdasarkan chapter cerita pada game. Berikut ini region dan chapter cerita Genshin Impact:
ADVERTISEMENT
Itulah penjelasan lengkap mengenai Vision Genshin Impact yang perlu kamu ketahui saat memainkannya.
(DEEM)