Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Petugas dan DWP Lapas Kelas I Malang Berbagi Takjil pada Masyarakat
11 Mei 2023 10:33 WIB
Tulisan dari Humas Lapas Lowokwaru tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
LAPAS MALANG - Petugas bersama Dharma Wanita Persatuan (DWP) Lapas Kelas I Malang Kanwil Kemenkumhan Jatim melakukan kegiatan Berbagi Berkah Ta'jil Bersama dalam rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-59 2003 yang bersamaan dengan Bulan Ramadhan 1444 H.
ADVERTISEMENT
Kegiatan hari Kamis (13/4/2023)ini dilakukan di depan kantor Lapas Kelas I Malang. Kalapas Kelas I Malang, Heri Azhari ikut turun langsung melakukan kegiatan jelang berbuka puasa ini bersama petugas lainnya dan anggota DWP Lapas Kelas I Malang.
Masyarakat dengan antusias menerima pembagian Ta'jil ini. Ini terlihat dari banyaknya masyarakat yang menyerbu pembagian ini. Petugas Lapas Kelas I Malang juga menjaga keamanan dan ketertiban proses pembagian Ta'jil agar Lalu Lintas tetap aman dan kondusif.
Kalapas Kelas I Malang, Heri Azhari mengatakan kegiatan Berbagi Berkah Ta'jil bersama Dharma Wanita Persatuan Lapas Kelas I Malang dalam rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-59 di Bulan Ramadhan 1444 H ini sebagai rasa syukur kami untuk berbagi kepada masyarakat.
Lembaga Pemasyarakatan/ Lapas Kelas I Malang adalah salah satu pilot project Lapas Industri dan Zona Integrasi (ZI)Wilayah Bebas dari Korupsi / Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK/WBBM) Unit Pelaksana Teknis/ UPT Pemasyarakatan di seluruh Indonesia.
ADVERTISEMENT
Perbaikan terus menerus dilakukan di Lapas Kelas 1 Malang ke arah yang lebih baik untuk pelayanan pada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) maupun Masyarakat.
Lapas Kelas I Malang memiliki program pembinaan kepribadian dan kemandirian bagi seluruh WBP. Diharapkan dengan program pembinaan yang dilakukan bisa membuat WBP bisa menunjukkan penurunan tingkat resiko melakukan pidana kembali dengan berkelakukan baik juga bisa sebagai agen moral kebaikan saat telah bebas kembali ke Masyarakat.
L'SIMA PASTI APIK !
(HUMAS LAPAS KELAS I MALANG)