Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Rupbasan Jakbar Ikuti Penyusunan Rencana Kerja Melalui Aplikasi KRISNA
20 Oktober 2024 8:55 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Humas Rupbasan Jakarta Barat tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Jakarta -
Dalam rangka meningkatkan efisiensi terkait dengan kolaborasi perencanaan dan informasi kinerja anggaran. Kasubsi Pengamanan Pengelolaan Musolihan beserta operator RKA-K/L Rupbasan Kelas I Jakarta Barat mengikuti kegiatan Penyusunan Rencana Kerja (Renja) melalui aplikasi KRISNA di Lingkungan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta di ruang Aula Lt. IV rabu (16/10).
Kegiatan paparan materi dari Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM Bpk. Andia dan Bpk. Yudhoyono didampingi Kabag Program Dan Humas Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Bpk. Sukino. Maksud kegiatan sebagai komitmen Satuan Kerja dari Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta dalam mewujudkan Penyusunan Rencana Kerja (Renja), Perencanaan dan Penganggaran yang berkualitas melalui penggunaan Aplikasi KRISNA.
ADVERTISEMENT
Aplikasi Krisna, yang merupakan akronim dari 'Kolaborasi Perencanaan dan Informasi Kinerja Anggaran", menjadi satu upaya pemerintah dalam menjalankan amanat Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2017 tentang Sinkronisasi Perencanaan dan Penganggaran Pembangunan Nasional. Aplikasi Krisna versi 3.0, merupakan dasar penyelenggaraan Rencana Kerja Pemerintah (RKP), Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga.
Tujuannya aplikasi KRISNA adalah untuk mengintegrasikan renstra yg sudah pernah disusun dengan renstra tahun 2024. Konsep penyusunannya nanti pada penyusunan RKKL dimasukan ke aplikasi KRISNA untuk mengetahui bahwa rencana kerja yang disusun 5 tahun lalu sesuai dengan tahun 2024. Dengan tujuan mendorong terwujudnya APBN yang fokus dan tepat sasaran sehingga setiap rupiah anggaran yang digunakan bermanfaat bagi pertumbuhan ekonomi dan masyarakat.
Dengan aplikasi Krisna, maka semua proses perencanaan dilaksanakan secara digital mendukung agar seluruh proses perencanaan, penganggaran, pelaksanaan, pemantauan, dan evaluasi sampai dengan audit. Melalui aplikasi ini para peserta dapat mengakses dan mengelola informasi terkait perencanaan dan kinerja anggaran dengan lebih efisien, diharapkan dapat memperoleh pemahaman yang lebih mendalam tentang proses perencanaan dan pengelolaan anggaran yang sesuai dengan kebijakan pemerintah yang dapat di terapkan di Lingkungan Kerja masing-masing.
ADVERTISEMENT