Konten dari Pengguna

Unggul Bersama, UMP dan UMSurabaya Gelar Branchmarking untuk Peningkatan

Humas Universitas Muhammadiyah Purwokerto
Akun Berita Resmi Universitas Muhammadiyah Purwokerto
2 Februari 2024 16:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Humas Universitas Muhammadiyah Purwokerto tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Unggul Bersama, UMP dan UMSurabaya Gelar Branchmarking untuk Peningkatan Kualitas Pendidikan
zoom-in-whitePerbesar
Unggul Bersama, UMP dan UMSurabaya Gelar Branchmarking untuk Peningkatan Kualitas Pendidikan
ADVERTISEMENT
Branchmarking antara Tim Task Office akreditasi Perguruan Tinggi Universitas Muhammadiyah Surabaya (UMSurabaya) dan Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) berlangsung penuh semangat dan antusias pada Rabu (1/2/2024).
ADVERTISEMENT
Dalam sambutannya, Wakil Rektor I UMP Saefurrohman PhD menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada UMP sebagai tempat branchmarking.
"Kami sangat mengapresiasi kesempatan ini untuk saling berbagi pengalaman tentang bagaimana mendapatkan akreditasi unggul. Semoga kerjasama ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi kedua belah pihak," ucapnya.
Wakil Rektor I UMSurabaya Dr M Ridwan M Pd menekankan alasan pemilihan UMP sebagai tempat branchmarking karena memiliki banyak kesamaan dan juga sangat strategis untuk menjadi tempat mencari pengalaman.
"UMP dan UMSurabaya memiliki banyak kesamaan, baik dari segi struktur kampus, fakultas, maupun jumlah mahasiswa. Oleh karena itu, kami memilih UMP sebagai tempat untuk menimba ilmu dan berharap agar kedepannya dapat ikut serta unggul seperti UMP," ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Menurutnya, mendapatkan ilmu dari pengalaman UMP adalah langkah awal yang sangat baik. Ia berharap, dengan adanya branchmarking ini, UMSurabaya dapat terus berkembang dan meningkatkan kualitas Pendidikan.
Dalam suasana yang penuh keakraban, kedua kampus saling memperkenalkan potensi dan prestasi masing-masing, mulai dari kepala biro hingga jumlah fakultas. Setiap detail dibagikan secara terbuka.
“Pertukaran informasi ini diharapkan dapat menjadi titik awal bagi kedua belah pihak untuk meningkatkan mutu akademik dan administratif. Hal ini menciptakan suasana kolaboratif dan saling mendukung di antara kedua institusi,” jelasnya.
Acara branchmarking ini diakhiri dengan harapan bersama untuk terus menjalin kerjasama yang baik dan berkelanjutan. Semoga hasil dari pertukaran pengalaman ini dapat membawa dampak positif bagi peningkatan kualitas pendidikan di kedua perguruan tinggi tersebut. (nar/tgr)
ADVERTISEMENT
Artikel lengkap bisa diakses DI SINI