Konten dari Pengguna

Rutan Banjarnegara Gandeng Dinkes Cek Air Konsumsi Warga Binaan

Rutan Banjarnegara
Rumah Tahanan Negara Banjarnegara adalah Unit Pelaksana Teknis di wilayah Jawa Tengah yang dibawahi oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan RI
20 September 2023 19:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Rutan Banjarnegara tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rutan Banjarnegara Gandeng Dinkes Cek Air Konsumsi Warga Binaan
zoom-in-whitePerbesar
Rutan Banjarnegara Gandeng Dinkes Cek Air Konsumsi Warga Binaan
ADVERTISEMENT
Rutan Banjarnegara Gandeng Dinkes Cek Air Konsumsi Warga Binaan
Banjarnegara_INFO_PAS - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Banjarnegara bekerjasama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Banjarnegara melaksanakan pengambilan sampel air bersih dan air minum di Rutan Kelas IIB Banjarnegara, Selasa (19/9). Kegiatan pengambilan sampel dilaksanakan oleh sanitarian Puskesmas Banjarnegara 1 didampingi Kasubsi Pengelolaan, Perawat Pertama dan Perawat Terampil Rutan Banjarnegara.
ADVERTISEMENT
Kepala Rutan Banjarnegara Bima Ganesha Widyadarma melalui Kepala Subsi Pengelolaan, Wahyu Budi Prabowo mengatakan kegiatan pengambilan sampel air tersebut merupakan tindak lanjut dari kunjungan Direktorat Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi Direktorat Jenderal Pemasyarakatan saat uji fungsi di Rutan Kelas IIB Banjarnegara.
Rutan Banjarnegara Gandeng Dinkes Cek Air Konsumsi Warga Binaan
Dalam kegiatan tersebut, Kepala Subsi Pengelolaan menyampaikan terima kasih kepada Dinkes Banjarnegara atas kesediaan dan kerjasamanya. Selain itu Wahyu Budi Prabowo mengatakan pihaknya selalu menjaga kebersihan dan kualitas air di Rutan Banjarnegara.
"Terima kasih kepada sanitarian Puskesmas Banjarnegara 1 yang telah melaksanakan pengecekan sumber air yang ada di Rutan Banjarnegara secara rutin. Semoga kegiatan ini dapat terus berjalan secara rutin sesuai waktu yang ditetapkan," ucapnya.
Rutan Banjarnegara Gandeng Dinkes Cek Air Konsumsi Warga Binaan
Sementara itu , dijelaskan oleh Heni Maulida Apriliana sanitarian Puskesmas Banjarnegara 1, pengecekan ini penting untuk memastikan kondisi air yang dihasilkan, agar tetap terjamin keamanannya bagi konsumen. Untuk sampel air yang diambil dari Rutan Banjarnegara akan diuji di Laboratorium Kesehatan Daerah.
Rutan Banjarnegara Gandeng Dinkes Cek Air Konsumsi Warga Binaan
"Sampel air yang telah diambil, akan di bawa ke laboratorium untuk dilakukan uji mikrobiologis dan kimia. Setelah hasil laboratorium sudah keluar, maka petugas kami akan memberitahukan hasilnya kepada Rutan Banjarnegara," papar Heni Maulida Apriliana.
ADVERTISEMENT
"Jika ada masalah dengan kualitas air, langkah-langkah perbaikan dan pemantauan harus segera dilakukan seperti dengan pemberian kaporit ataupun tawas untuk memastikan bahwa Warga Binaan tetap terlindungi,"pungkasnya. (prd) (rzq)
(Tim Humas Rutan Banjarnegara)