Pesan Novel Baswedan untuk Penyiram Air Keras: Bertobatlah!

31 Juli 2017 9:47 WIB
comment
10
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Novel Baswedan di Singapura. (Foto: Cornelius Bintang/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Novel Baswedan di Singapura. (Foto: Cornelius Bintang/kumparan)
ADVERTISEMENT
Sudah 110 hari sejak kejadian penyiraman air keras kepada penyidik senior KPK, Novel Baswedan, tapi polisi belum juga berhasil menangkap pelaku.
ADVERTISEMENT
Novel kini justru tak berharap lebih terhadap penanganan kasus tersebut oleh kepolisian. Novel pun tidak menaruh dendam kepada pelaku penyiraman air keras yang nyaris membuat matanya buta.
Novel hanya mengingatkan para pelaku untuk segera bertobat.
“Segera bertobat, karena apa? Segala yang anda lakukan itu adalah masalah besar buat diri anda,” kata Novel saat berbincang wartawan kumparan (kumparan.com), Ikhwanul Khabibi dan M. Rizki, di Singapura, Minggu (30/7).
Penyidik KPK itu berharap, pelaku penyiraman air keras kepadanya bisa segera berubah ke arah yang lebih baik. Secara pribadi, Novel tidak menaruh dendam kepada para penyiramnya.
“Kalau anda tidak berubah, anda tidak melakukan perbaikan kepada diri anda, anda akan hancur sendiri, karena Allah yang Maha Kuasa yang menentukan segala sesuatu, dan segala hal yang dilakukan oleh manusia ada pertanggungjawaban serius,” kata Novel dengan nada meninggi.
ADVERTISEMENT
Di lain sisi, Novel justru ragu dengan proses hukum yang dilakukan polisi pada kasusnya. Sebab setelah 110 hari, polisi belum bisa menemukan petunjuk yang mengarahkan kepada sosok penyerang Novel.
Novel pun berharap agar terbentuk Tim Pencari Fakta (TPF) pada kasusnya. TPF, menurut Novel penting dibentuk karena bahkan perintah Presiden untuk segera mengungkap kasus Novel tidak kunjung diselesaikan polisi.
“Presiden RI Bapak Jokowi sudah memerintahkan untuk diungkap tuntas. Dan ternyata perintah tersebut tidak segera dilaksanakan sampai dengan sekarang,” kata dia.
---------------------------------------
Saksikan wawancara eksklusif kumparan bersama Novel Baswedan selengkapnya pukul 10.00 WIB pagi ini di kumparan (kumparan.com), Facebook (facebook.com/kumparancom) dan Twitter (twitter.com/kumparan).