Rizal Ramli: Pimpinan Golkar Jorok, Bamsoet Cocok Ambil Alih

10 September 2017 18:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mantan Menko Perekonomian Rizal Ramli. (Foto: Antara/Widodo S Jususf)
zoom-in-whitePerbesar
Mantan Menko Perekonomian Rizal Ramli. (Foto: Antara/Widodo S Jususf)
ADVERTISEMENT
Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli menjadi pembicara dalam peluncuran buku politikus Golkar, Bambang Soesatyo, yang berjudul ‘Ngeri-Ngeri Sedap' yang diadakan di salah satu kafe di daerah Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (10/9).
ADVERTISEMENT
Acara itu juga dihadiri oleh beberapa petinggi Partai Golkar seperti Sekjen Partai Golkar Idrus Marham, Bendahara Robert Kardinal yang juga Ketua Fraksi Golkar di DPR, kader golkar Adies Kadir, Azis Syamsudin dan lainnya.
Rizal yang menjadi pembicara dalam acara itu membuat kehebohan dengan mengatakan bahwa sudah saatnya partai berlambang beringin tersebut dipimpin oleh Bambang Soesatyo karena menurutnya pimpinan Golkar yang sekarang terlalu jorok.
"Pimpinan Golkar terlalu jorok. Oleh karena itu lebih bagus kamu (Bambang Soesatyo) ambil kepemimpinan itu. Biar Golkar hidup kali,” katanya di hadapan para petinggi Golkar.
Peluncuran Buku Ngeri-Ngeri Sedap Bambang Soesatyo (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Peluncuran Buku Ngeri-Ngeri Sedap Bambang Soesatyo (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
Rizal juga mengatakan melihat kondisi Golkar yang sekarang membuatnya tidak lesu. Oleh karena itu, dia menilai sekarang menjadi waktu yang tepat untuk melakukan pergantian pimpinan Golkar menjadi Bambang Soesatyo.
ADVERTISEMENT
"Gak nafsu gue, tapi kalau pimpinan jorok maaf. Saya lihat aja malu. Jadi ini waktunya Bambang untuk bangun dan ambil alih untuk Golkar," jelasnya.
Mendengar hal itu, Bambang langsung menimpali dengan mengatakan bahwa di waktu yang bersamaan hadir para petinggi kader Golkar sehingga dia tak berkenan.
"Bang, ini ada Idrus Marham, Aziz.Syamsudin dan ada ketua saya loh Robert Kardinal," ujar Bamsoet.
Peluncuran Buku Ngeri-Ngeri Sedap Bambang Soesatyo (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Peluncuran Buku Ngeri-Ngeri Sedap Bambang Soesatyo (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
Rizal pun menjawabnya bahwa mereka semua pasti akan mengikuti sarannya tersebut. Hal ini karena baginya Bamsoet adalah sosok yang kritis.
“Itu nanti akan diikuti semua itu. Yang kedua Bambang memang orangnya kritis," jawabnya.
Pernyataan Rizal itu membuat tamu undangan ikut bersorak dan tertawa sehingga ruangan tersebut menjadi ribut.
ADVERTISEMENT