Suasana Hikmat Sujud Syukur di Masjid Istiqlal

19 April 2017 20:37 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Suasana hikmat tampak dalam acara sujud syukur kemenangan paslon Cagub-Cawagub DKI Jakarta versi hitungan cepat Anies-Sandi di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Rabu (19/4). Ribuan umat Islam yang mengikuti acara itu tampak serempak bersujud kepada Tuhan sebagai tanda kegembiraan.
ADVERTISEMENT
Lantunan doa dan dzikir selanjutnya terlantun dari para peserta. Dalam sujud syukur dan doa bersama ini terlihat ada Cagub Anies Baswedan, Prabowo Subianto, Fadli Zon, Habib Rizieq, Bachtiar Nasir dan beberapa tokoh lainnya.
Sujud syukur ini digelar setelah dilakukan pemungutan suara Pilgub DKI Jakarta pada Rabu (19/4) mulai pukul 07.00 hingga pukul 13.00 WIB. Dalam hitungan cepat beberapa lembaga perolehan suara pasangan Anies-Sandi mengungguli paslon Ahok-Djarot.
Suasana Sujud Syukur di Instagram (Foto: Kevin Kurnianto/kumparan)
Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dalam pidato di hadapan jemaah mengucapkan rasa terimakasihnya atas dukungan umat Islam kepada Anies-Sandi. Ia merasa kemenangan tidak lepas dari dukungan ulama, ormas Islam dan masyarakat muslim.
"Dengan kalian di belakang kami, kami tidak gentar. Takbir," seru Prabowo.
ADVERTISEMENT
Pesan tidak jauh berbeda juga disampaikan Cagub DKI Anies Baswedan. Ia menyampaikan kemenangan merupakan awal dari babak baru.
"Hari ini akhir sebuah babak, yang artinya babak baru sudah dimulai," kata dia kepada para peserta sujud syukur di masjid Istiqlal.