Konten dari Pengguna

Sebuah Apresiasi : Merayakan Kreativitas Masyarakat Bantul

Imaya Lubna
Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Sebelas Maret Surakarta
27 Oktober 2024 9:34 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Imaya Lubna tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Unggahan Bantul Creative Expo 2024 (sumber : foto pribadi)
zoom-in-whitePerbesar
Unggahan Bantul Creative Expo 2024 (sumber : foto pribadi)
ADVERTISEMENT
Bantul Creative Expo (BCE) tahun ini kembali menyapa masyarakat dengan semarak berbagai kegiatannya. Bukan sekedar perayaan hari jadi, BCE merupakan sebuah apresiasi terhadap warna-warni semangat kreatif masyarakat tiap tahunnya. Dengan mengusung tema Kreativitas Berkelanjutan untuk Kesejahteraan, acara tahunan ini berhasil menyatukan para pelaku usaha kreatif, seniman, dan masyarakat dalam satu ruang untuk merayakan keberagaman dan inovasi. Melalui acara ini, Pemerintah Kabupaten Bantul ingin menunjukkan perkembangan pembangunan yang telah dilakukan, sehingga BCE menjadi bentuk komunikasi antara pemerintah dengan warganya.
ADVERTISEMENT
Bantul Creative Expo 2024 yang diselenggarakan selama 11 hari dari tanggal 25 Juli hingga 4 Agustus di Pasar Seni Gabusan bertujuan untuk mempromosikan produk-produk UMKM lokal, mendukung kreativitas masyarakat, serta memperkuat identitas Kabupaten Bantul sebagai kota kreatif. Adapun pasar rakyat dan panggung hiburan masih berlanjut hingga tanggal 10 Agustus2024. Acara kesenian tahunan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati hari jadi ke-193 Kabupaten Bantul. Selain pameran produk, ajang ini juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan pendukung seperti creative space, pentas seni, festival kopi, kuliner, dan seminar tentang ekonomi kreatif, kewirausahaan, pemasaran online, ketenagakerjaan, hingga pengelolaan sampah. Bahkan, beberapa perusahaan seperti ritel, pertambangan, keuangan, dan penempatan luar negeri menyediakan bursa kerja sebanyak 2000 lowongan pekerjaan.
ADVERTISEMENT
Ikon BCE tahun ini akan menampilkan burung kayu dengan sayap batik yang mengepak, melambangkan kesiapan Kabupaten Bantul untuk berkembang lebih mendunia menuju branding sebagai Bantul City of Crafts and Folk Art dan bergabung dalam jaringan kota kreatif dunia. Pembukaan Bantul Creative Expo 2024 diresmikan oleh Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih, yang berharap gelaran tahunan ini akan menggerakkan roda perekonomian masyarakat.
Acara dibuka dengan meriah dan dihadiri pejabat pemerintah daerah serta berbagai penggiat seni dan budaya. Pertunjukan tari tradisional, musik gamelan, dan parade budaya juga turut memeriahkan pelaksanaan pembukaan Bantul Creative Expo di Pasar Gabusan ini. Inti dari expo ini yaitu pameran kerajinan lokal yang menghadirkan lebih dari 150 stan UMKM. Setiap stan menampilkan produk khas Bantul yang dikerjakan secara handmade. Mulai dari kerajinan tangan, batik, hingga produk makanan lokal berbahan rempah. Beberapa pengrajin menunjukkan proses pembuatan produk mereka secara langsung hingga memberikan kesempatan pengalaman interaktif kepada pengunjung. Ada juga segmen khusus yang menampilkan karya seni rupa modern yang dipadukan dengan elemen tradisional sehingga menghasilkan kombinasi menarik antara gaya klasik dan kontemporer.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya menampilkan produk, expo ini diisi dengan berbagai sesi seminar dan workshop. Topik yang dibahas seputar strategi branding untuk kerajinan atau usaha lokal hingga pengembangan industri kreatif di era digital. Pembicara yang dihadirkan terdiri dari praktisi bisnis kreatif, akademisi, hingga pengrajin lokal yang sukses. Kegiatan ini memberikan wawasan kepada peserta terutama generasi muda mengenai pentingnya inovasi untuk mempertahankan keberlanjutan usaha lokal dan menghadapi persaingan global.
Wahana hiburan Bantul Creative Expo 2024 (sumber : foto pribadi)
Pada rangkaian acara ini, ada juga wahana-wahana hiburan seperti bianglala, komedi putar, tong setan, roller coaster mini, dan permainan-permainan kecil lainnya. Ada juga live music klasik yang ditampilkan oleh individu maupun kelompok. Di sekitar wahana tersebut, terdapat berbagai stan kuliner baik tradisional maupun modern, hingga aneka jajanan street food yang digemari generasi muda. Penyediaan ruang kuliner ini tentunya sangat mengapresiasi dan mendukung masyarakat untuk mengembangkan usahanya.
ADVERTISEMENT
Secara keseluruhan, BCE 2024 berhasil menciptakan suasana yang meningkatkan minat dan kebanggaan terhadap potensi lokal. Hal itu dapat dilihat dari antusiasme kurang lebih 130.000 pengunjung yang meningkat dari tahun sebelumnya dan transaksi yang mencapai 2,9 Miliar. Angka-angka tersebut menunjukkan keberhasilan expo dalam menarik perhatian masyarakat serta memperkuat dukungan terhadap produk-produk lokal.
Agenda talkshow dan workshop memang memberi solusi dan inspirasi, tetapi diperlukan pendampingan dan pelatihan yang lebih lanjut untuk peserta atau pelaku usaha lokal yang berminat agar benar-benar bisa mempersaingkan usahanya di level global. Pameran produk saja tidak cukup karena Bantul perlu lebih banyak lagi berinvestasi dengan memperluas dan mengembangkan sektor industri untuk meningkatkan daya saing UMKM dari segi teknologi dan pemasaran digital.
ADVERTISEMENT
Namun, apakah Bantul benar-benar siap untuk melangkah lebih jauh ke panggung global? Meskipun expo ini sukses dalam penyelenggaraannya, faktanya masih ada produk yang masih kurang dalam aspek branding, dan inovasi untuk pasar internasional. Hal itu tentunya menjadi tantangan dalam hal kualitas dan kontinuitas produksi, terutama untuk UMKM yang baru atau belum lama merintis usahanya.
Bantul Creative Expo 2024 merupakan langkah positif dalam mengapresiasi karya-karya masyarakat sekaligus memperkenalkan potensi luar biasa dari kreativitas lokal yang dimiliki Kabupaten Bantul ke dunia luar. Acara ini berhasil menjadi platform komunikasi yang baik antara pemerintah, masyarakat, dan dunia usaha. Namun, perlu ada upaya lebih jauh dan berkelanjutan dalam meningkatkan kualitas produk dan memperkuat branding untuk mewujudkan ambisi menjadi bagian dari jaringan kota kreatif dunia. Selain itu, ikon burung kayu bersayap batik tidak hanya sebatas daya tarik visual, tetapi juga mengungkapkan harapan besar agar Bantul dapat menjadi kota yang lebih mendunia.
ADVERTISEMENT
Bagi masyarakat Bantul sendiri dan sekitarnya, rangkaian kegiatan expo ini tentu memberikan inspirasi dan kebanggaan tersendiri. Dengan semangat dan kolaborasi berbagai pihak yang ditunjukkan selama acara, diharapkan Bantul terus melangkah maju dan membangun reputasi sebagai daerah yang kaya akan seni dan budaya.