Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten dari Pengguna
Keseruan Seleksi Tahap Pertama Calon Wartawan Kumparan.com
30 September 2017 16:18 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:15 WIB
Tulisan dari Indra Sampurna tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Seleksi tahap pertama untuk posisi sebagai Wartawan yang dilakukan Kumparan, Sabtu (30/9) di Kuningan City Mall - Hall P7 Jl. Prof. DR Satrio Kav.18 Karet , Kuningan, Jakarta Selatan, berjalan menarik, seru dan memotivasi.
ADVERTISEMENT
Seleksi ini dibagi Dua waktu, gelombang pertama di mulai pukul 07.00 WIB dan gelombang kedua pukul 11.00 WIB, kurang lebih 1000 calon Wartawan baru, bersaing dalam seleksi ini.
Keseruan yang terjadi begitu semarak ketika dibuat grup diskusi, masing-masing grup ini berisikan Enam orang dengan karakter yang berbeda-beda. Mereka diberi suatu persoalan dalam sebuah pertanyaan yang harus di pecahkan bersama-sama dengan grup mereka masing-masing.
Selain seleksi, tim Kumparan juga melaksanakan bincang-bincang dengan mendatangkan Tiga narasumber sebagai pengusaha muda kreatif dan produktif, yaitu Adryanto Pratono (Director JUNI Records), Sarita Sutedja (Founder Warunk UpNormal) dan Muhammad Alfatih Timur (CEO & Co-founder Kitabisa.com).
Bincang-bincang seru dan bernuansa motivasi bersama Tiga narasumber tersebut anak mendorong semangat para calon Wartawan baru untuk lebih kreatif dan produktif di masa muda.
ADVERTISEMENT
Antusiasme peserta semakin meriah ketika para peserta juga diberi kebebasan dalam bertanya kepada 3 narasumber yang ada dan yang lebih seru mereka juga dibebaskan membuat tulisan mengenai tema acara ini yaitu Young and Innovative yang kemudian akan di post ke Story Kumparan.
(857 - Indra Sampurna)