Kadang, Ide Spontan Menjadi Resep Asyik

Indria Salim
Seorang penerjemah, penulis dan blogger lepas. Suka mendengarkan musik, memotret, dan menulis. Sesekali merangkai sajak bebas.
Konten dari Pengguna
19 Januari 2017 16:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Indria Salim tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Anggap saja ini berbagi ide. Punya mangga apel yang jatuh dari pohon di pekarangan rumah. Meskipun belum ranum benar, mangga ini jatuh karena angin besar. Agar matang sempurna, mangganya kubersihkan dengan air kran, lalu dikeringkan dengan tisu dan kutaruh saja di meja makan. Setelah beberapa hari, tampaknya mangga sudah matang karena waktu dipejet sedikit, sudah empuk, cenderung bonyok di bagian yang bekas jatuh. Kucicip sepotong, rasanya asam manis. Aku nggak suka mangga terlalu lembek, apalagi ada rasa asamnya.
ADVERTISEMENT
Mengingat buang makanan itu tidak baik, dan kebetulan es krim belum di kulkas sempat tersentuh, maka kunikmati dan kusyukuri keduanya tersaji dalam satu piring. Rasanya? Wuih, nggak kalah dengan New Zealand Ice Cream Vanilla Apricot, deh. Mangganya yang agak asam, menyatu dalam cita rasa es krim yang segar dan tingkat kemanisan yang pas.
Agar gigi tidak ngilu, mangganya kupotong kecil-kecil, jadi makannya cukup sekali kunyah dan nyezzz sejuk segar terasa sampai ke suasana hati. Lebay nggak lebaylah.
Agar alergi dinginku nggak kumat, kusiapkan segelas air putih agak panas untuk penawarnya. Aman deh dari sakit tenggorokan karena makan hidangan dingin.
Saat orang lain malas mengkonsumsi buah potong, mereka lebih memilih minum jus buah. Ada kelebihan dan kekurangan di antara keduanya – minum jus atau makan buah segarnya tanpa diproses. Kebetulan aku lebih malas mencuci blendernya, jadi cukup makan buahnya saja. Nah, temuan hari ini akan kuulang lagi, mungkin dengan mengganti jenis buahnya saja. Es krimnya tetap, mak nyezzz. Anda mau coba? | @Indria Salim|
ADVERTISEMENT
19.01.2017