3 Pemain Top yang Kemungkinan Pindah Ke Liga Inggris Januari 2020

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
19 November 2019 12:54 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Timo Werner, harapan baru Timnas Jerman. (Foto: REUTERS/Matthias Rietschel )
zoom-in-whitePerbesar
Timo Werner, harapan baru Timnas Jerman. (Foto: REUTERS/Matthias Rietschel )
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kompetisi sepak bola di Eropa hampir memasuki sepertiga musim. Beberapa tim tampil seperti yang diharapkan, tapi tak sedikit pula yang memberi kejutan. Kurang dari dua bulan jendela transfer musim dingin dibuka, bisa jadi kesempatan klub yang tampil tak sesuai harapan untuk berbenah.
ADVERTISEMENT
Khususnya di Liga Inggris, Liverpool tampil impresif dan sejauh ini sukses menjaga rekor tak terkalahkan. Sebelum jeda internasional, ‘The Reds’ bahkan mengalahkan pesaing terdekat sekaligus juara bertahan Manchester City dengan skor meyakinkan 3-1.
Namun, meski kini unggul delapan poin dengan pesaing terdekat, Liverpool tak boleh jemawa terlebih dahulu. Musim lalu saja, meski sudah unggul sampai 10 poin dengan Manchester City, klub asuhan Juergen Klopp harus puas finis di posisi kedua.
Terlebih musim ini jadwal Mohamed Salah dan kolega bakal semakin padat. Pasalnya, mereka harus mengikuti kompetisi Piala Dunia Antarklub sebagai perwakilan dari juara Liga Champions Eropa. Klopp tentu makin pusing untuk membagi waktu para pemainnya di tiap kompetisi.
Sementara ‘The Citizens’ memang dalam kondisi kurang maksimal, lantaran ditinggal beberapa pilarnya akibat cedera. Klub arahan Pep Guardiola tersebut pun akhirnya terdampar di posisi keempat, sudah meraih tiga kekalahan musim ini di Liga Inggris.
ADVERTISEMENT
Menyusul badai cedera yang diderita City, tak khayal bila nantinya mereka membeli satu sampai dua pemain di bursa transfer musim dingin. Nasib tersebut serupa dengan klub satu kota, Manchester United.
Bahkan kondisi ‘Setan Merah’ saat ini bisa dibilang tak lebih baik dari City. Pembelian Harry Maguire, Aaron Wan-Bissaka, dan Daniel James di bursa transfer musim panas lalu ternyata belum cukup. Saat ini United masih berada di urutan ketujuh, bahkan sempat terpuruk di papan bawah.
Meski belakangan Ole Gunnar Solskjaer mulai menemukan skema yang cocok, tentu dirinya masih butuh tambahan amunisi agar lebih maksimal tampil di sisa musim. Terlebih di sektor lini serang, United tampak kekurangan personel.
Adapun tiga pemain dikabarkan merapat ke Liga Inggris untuk bergabung dengan ketiga klub tersebut. Berangkat dari sana, dilansir dari Sportskeeda, berikut tiga nama tersebut bisa disimak.
ADVERTISEMENT

1. Timo Werner ke Liverpool

Werner merayakan gol untuk Leipzig. (Foto: REUTERS/Wolfgang Rattay)
Minimnya pelapis di sektor penyerangan membuat Liverpool was-was. Bila kehilangan satu dari trio Mohamed Salah, Roberto Firmino, dan Sadio Mane, mungkin saja performa Liverpool bakal merosot. Karena itu, bukan hal yang mengejutkan bila akhirnya Juergen Klopp ingin mendatangkan Timo Werner.
Penyerang RB Leipzig tersebut memang sejatinya sudah jadi target klub dalam beberapa musim terakhir. Musim ini, di bawah arahan Julian Nagelsmann, Werner sukses membuktikan kelasnya sebagai penyerang top dengan 15 gol dan tujuh asis dari 15 penampilan semua kompetisi.
Bila bergabung dengan Liverpool, tentu lini serang yang sudah berisikan trio Salah, Mane, dan Firmino bakal semakin tajam. Klopp pun tak perlu terlalu khawatir bila mengistirahatkan salah satu dari ketiga penyerang tersebut. Disebut punya klausul lepas sebesar 30 juta paun, tentu bukan harga yang terlalu besar buat Liverpool.
ADVERTISEMENT

2. Mikel Oyarzabal ke Manchester City

Mikel Oyarzabal (Foto: Getty Images)
Kehilangan Leroy Sane yang cedera, terlebih winger asal Jerman tersebut diisukan bakal ke Bayern Muenchen ketika pulih membuat Manchester City mengincar penyerang sayap di bursa transfer musim dingin mendatang. Adapun winger Real Sociedad, Mikel Oyarzabal jadi sosok yang dinilai layak gantikan Sane.
Penyerang berusia 22 tahun tersebut sejauh ini jadi sosok kunci di Real Sociedad, sudah mencetak empat gol dan empat asis di 13 penampilan. Bersama Timnas Spanyol pun dirinya tengah naik daun, diberi kesempatan tampil sebanyak enam kali kemudian mencetak dua gol dan satu asis.
Disebut punya gaya main seperti winger tradisional, Oyarzabal disebut cocok dengan gaya main Pep yang mengandalkan pemain sayap. Berbekal teknik dan kecepatan yang mumpuni, bila akhirnya benar didatangkan City, Oyarzabal dinilai bisa bersaing untuk meraih tempat utama di klub asal kota Manchester tersebut.
ADVERTISEMENT

3. Mario Mandzukic ke Manchester United

Selebrasi gol Mario Mandzukic. (Foto: Dok. Juventus FC)
Salah satu rumor yang belakangan mencuat, Mario Mandzukic dikabarkan semakin dekat dengan Manchester United. Terlebih sejak ditangani Maurizio Sarri, statusnya bersama Juventus semakin memburuk. Penyerang asal Kroasia tersebut sampai sekarang belum mendapat kesempatan tampil.
Meski begitu, Mandzukic sejatinya telah membuktikan diri sebagai penyerang berkualitas. Kala di bawah kepemimpinan Massimiliano Allegri, Mandzukic bahkan jadi salah satu andalan lantaran kerap menciptakan gol-gol penting. Tak hanya bersama ‘Si Nyonya Tua’, Mandzukic juga jadi kunci ketika Timnas Kroasia melaju ke final Piala Dunia 2018.
Hengkangnya Romelu Lukaku dan Alexis Sanchez membuat Solskjaer minim pilihan di depan. Marcus Rashford dan Anthony Martial masih diragukan konsistensinya, sementara Daniel James yang jadi satu-satunya penyerang impresif tentu butuh pendamping. Tak memerlukan dana besar, kedatangan Mandzukic pun bisa dibilang ideal buat United. (bob)
ADVERTISEMENT