5 Catatan Jelang Laga Persib Bandung vs Semen Padang di Liga 1 2019

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
18 September 2019 14:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pemain Persib dan Semen Padang berduel. Foto: Dok. Media Persib
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Persib dan Semen Padang berduel. Foto: Dok. Media Persib
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Laga Persib Bandung menghadapi Semen Padang bakal tersaji di pekan ke-19 Liga 1 2019. Bermain di Stadion Si Jalak Harupat, pada pukul 18.30 WIB, Selasa (18/9). ‘Maung Bandung’ tentu punya motivasi tinggi untuk mendapat poin penuh di depan publik sendiri, sementara ‘Kabau Sirah' yang bersama pelatih anyar bakal memulai misi kebangkitan.
ADVERTISEMENT
Kini, Persib berada di urutan kesepuluh klasemen sementara, mengoleksi 20 poin dari 18 pertandingan. Meski skuad arahan Robert Rene Albert tanpa kekalahan di tiga laga terakhir, dua di antaranya merupakan hasil imbang. Karena itu, hasil maksimal jelas jadi target Ghozali Siregar dan kolega di laga nanti.
Melakoni laga kandang pertama di paruh kedua musim, Robert optimis lantaran sebelumnya sukses mengamankan poin penuh di Bandung. Optimisme Robert juga dibekali lini belakang Persib yang semakin membaik. "Saya melihat ke depan untuk pertandingan dan melihat ke depan untuk meraih tiga poin di pertandingan nanti," kata Robert.
Menghadapi Semen Padang bersama pelatih anyar asal Portugal, Robert memprediksi lawan bakal bermain dengan gaya menyerang yang mengandalkan teknik. "Dengan tim milikinya, akan membuat banyak tekanan pada pemain tengah dan depan. Mereka ada di posisi yang terakhir di klasemen, dan mereka pasti ingin bertahan di Liga 1," ucap Robert.
ADVERTISEMENT
Sementara, Semen Padang kini masih jadi juru kunci, baru mengoleksi 11 poin dari 17 pertandingan. Kedatangan Eduardo Filipe Arroja Almeida kemudian diharapkan bisa menyelamatkan Teja Paku Alam dan kolega dari ancaman turun kasta. Pasalnya, Almeida memang dikenal sebagai spesialis penyelamat klub dari degradasi.
Sempat menyelamatkan CD Pinhalnovense dari ancaman turun kasta di kompetisi kasta ketiga Liga Portugal 2015 silam, dua tahun kemudian Almeida mengulangi capaiannya kepada Melaka United. "Sebenarnya, saya sudah beberapa kali bekerja di situasi seperti ini," ucap Almeida mengenai misi menyelamatkan Semen Padang.
Bakal sulit lantaran jarak poin yang cukup jauh, Almeida menganggapnya sebagai sebuah tantangan. Pelatih asal Portugal tersebut juga mengaku punya motivasi kuat untuk memulai tren positif. "Kami ingin memulai mengoleksi poin, dan kami akan melakukan apa yang harus kami lakukan untuk pertandingan," sebut Almeida.
ADVERTISEMENT
Jelang laga Persib Bandung menghadapi Semen Padang di Liga 1 2019, berikut lima catatan yang bisa disimak terlebih dahulu.
1. Rekor Pertemuan Persib dengan Semen Padang
Pemain Tira-Persikabo dan Persib berduel. Foto: Dok. Media Persib
Setelah musim lalu tak berjumpa lantaran bermain di kompetisi yang berbeda, pertemuan pertama Persib dan Semen Padang musim ini berakhir dengan skor imbang 0-0. Meski begitu, dari lima pertemuan terakhir, Persib masing lebih unggul dengan koleksi dua kemenangan, tak pernah kalah dari Semen Padang.
Adapun empat laga selain hasil imbang 0-0 tersebut, yaitu Persib menang dua kali beruntun dengan skor 1-0 menghadapi Semen Padang. Kemudian, tiga kali imbang beruntun, termasuk pertemuan pertama musim ini, yaitu dengan skor 0-0, 2-2, dan 0-0 dihasilkan pada pertemuan Pangeran Biru dengan Kabau Sirah.
ADVERTISEMENT
2. Persib Hanya Kalah Sekali di Lima Laga Terakhir
Pemain Persib dan Borneo merayakan gol. Foto: Dok. Media Persib
Bakal bermain di depan publik sendiri, kini Persib mencatatkan rekor cukup impresif dengan hanya kalah sekali di lima laga terakhir. Hanya saja, rekor tersebut masih lebih didominasi hasil imbang, yaitu satu kemenangan, satu kekalahan, dan tiga hasil imbang.
Adapun laga tersebut, Persib bermain imbang 2-2 kontra Borneo FC. Sempat menelan kekalahan dari PSM dengan skor 3-1, Persib kemudian tak terkalahkan di tiga laga beruntun, yaitu imbang 1-1 lawan Badak Lampung FC, menang 1-0 atas PSS, dan yang terbaru imbang 1-1 dengan Tira-Persikabo.
3. Semen Padang Cuma Menang Sekali di Lima Laga Terakhir
Para penggawa Semen Padang di laga melawan Perseru Badak Lampung. Foto: ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/aww.
Bersama pelatih anyar, besar motivasi Semen Padang untuk meraih tiga poin. Terlebih, dalam lima laga terakhir, skuad yang kini dipimpin Eduardo Almeida tersebut hanya menang sekali, selebihnya kalah tiga kali dan imbang sekali.
ADVERTISEMENT
Tepatnya setelah menang 2-0 atas Persela, Semen Padang meraih kekalahan 1-0 kontra Borneo FC. Sempat menahan Madura United 1-1, Semen Padang kembali menerima kekalahan, kali ini dari Barito Putera dengan skor 2-3. Barulah pekan lalu, PSS memperpanjang tanpa kemenangan Semen Padang dengan kekalahan 0-1.
4. Pemain Andalan Kedua Tim
Gelandang serang Persib, Kevin Van Kippersluis. Foto: Instagram/@persib_official
Persib Bandung bisa mengandalkan bek tengah anyar mereka, Nick Kuipers untuk mengawal jantung pertahanan. Omid Nazari diprediksikan sudah bisa turun pada laga nanti. Sedangkan lini depan ada Kevin van Kippersluis yang mulai menunjukkan insting golnya.
Sementara Semen Padang bisa mengandalkan Dedi Gusmawan untuk memimpin barisan pertahanan. Manda Cingi kemudian jadi sosok yang diharapkan jadi pembeda di lini tengah. Adapun Karl Max Barthelemy kembali jadi tumpuan di lini depan.
ADVERTISEMENT
5. Prediksi Susunan Pemain
Rene Alberts duduk santai di kafe Persib. Foto: Dok. Media Persib
Persib Bandung (4-3-3)
Pelatih: Robert Alberts
I Made Wirawan (Kiper); Supardi Nasir, Achmad Jufriyanto, Nick Kuipers, Ardi Idrus (bek); Dedi Kusnandar, Omid Nazari, Abdul Aziz (gelandang); Esteban Vizcarra, Kevin van Kippersluis, Ghozali Siregar (penyerang).
Semen Padang (4-3-3)
Pelatih: Eduardo Almeida
Teja Paku Alam (kiper); Leo Guntara, Dedi Gusmawan, Agung Prasetyo, Muhammad Rifqi (bek); Yu Hyun Koo, Manda Cingi, Flavio Beck Junior (gelandang); Vanderlei Francisco, Karl Max Barthelemy, Dedi Hartono (penyerang). (bob)
Baca lebih banyak informasi mengenai berita artis/berita heboh/info bola/dan lifehack lebih nyaman di aplikasi kumparan.
ADVERTISEMENT
Download aplikasi Android di sini.
Download aplikasi iOS di sini.