Agen Sebut Juventus Bisa Jadi Klub Terakhir Cristiano Ronaldo

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
17 Desember 2019 17:03 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pemain Juventus, Cristiano Ronaldo, saat pertandingan melawan Fiorentina. Foto: REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Juventus, Cristiano Ronaldo, saat pertandingan melawan Fiorentina. Foto: REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Super agen Jorge Mendes baru-baru ini mengakui Juventus kemungkinan besar bakal jadi klub terakhir Cristiano Ronaldo. Sejak pindah pada musim panas 2018 lalu, Ronaldo sudah membantu klub berjuluk ‘Si Nyonya Tua’ tersebut meraih dua trofi.
ADVERTISEMENT
Dilansir dari Football Italia, Jorge Mendes menyebut kliennya senang membela Juventus dan bermain di bawah kepemimpinan pelatih hebat. Agen asal Portugal tersebut bahkan mengatakan Ronaldo bakal mengakhiri karier profesionalnya bersama I Bianconeri.
“Ya, dia (Ronaldo) bisa melakukannya (tetap di Juventus). Dia telah menandatangani kontrak. Dirinya bahagia bersama Juventus, bekerja di bawah arahan pelatih hebat,” sebut Mendes kepada Calciomercato.
Maurizio Sarri memberi instruksi pada Cristiano Ronaldo. Foto: AFP/Isabella Bonotto
Musim ini, sebulan pertama Ronaldo memang tampil dengan kurang memuaskan. Adapun cedera lutut jadi penyebab Kapten Timnas Portugal tersebut gagal memberi performa terbaik, dikonfirmasi sendiri oleh sang pemain.
Selain cedera, hubungan Ronaldo dikabarkan merenggang dengan Maurizio Sarri. Penyerang berusia 34 tahun itu diduga kesal lantaran ditarik keluar pada laga kontra Milan, bahkan langsung pergi dari Allianz Stadium sebelum laga usai.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, perlahan Ronaldo kembali pada performa terbaiknya. Dibuktikan di empat laga terakhir, pemain berjuluk CR7 tersebut sukses mencetak lima gol. Menyusul performa yang meningkat, hubungan dengan Sarri juga disinyalir kian membaik.
Pemain Juventus, Gonzalo Higuain dan Cristiano Ronaldo. Foto: REUTERS/Massimo Pinca
Selain menyebut Ronaldo bakal tetap bersama Juventus sampai pensiun, Mendes juga bicara mengenai peluang kliennya memenangkan Ballon d’Or. Menurutnya, dua tahun terakhir tak adil buat Ronaldo lantaran seharusnya bisa bawa pulang setidaknya satu ‘bola emas’.
Mendes bahkan menyebut Ronaldo bisa kembali menang gelar pemain terbaik itu bila masih bersama Real Madrid. Meski begitu, Mendes tetap optimis mengenai masa depan penyerang asal Portugal tersebut.
“Dia (Ronaldo) bisa menang tahun depan,” ucap Mendes. “Cristiano hanya memikirkan untuk bekerja dan memenangkannya tahun depan,” lanjutnya.
Ekspresi Ronaldo seusai mengangkat trofi UEFA Nations League. Foto: Carl Recine/Reuters
Sebelumnya, diketahui Ronaldo memulai karier di Sporting CP. Dirinya kemudian mulai jadi bintang dunia bersama Manchester United yang membuat Real Madrid merogoh kocek besar, menjadikan Ronaldo pemain termahal dunia.
ADVERTISEMENT
Selama sembilan musim membela Madrid, Ronaldo konsisten bermain di level tertinggi, membuatnya layak disebut salah satu pesepak bola terbaik sepanjang sejarah. Namun, secara mengejutkan di musim panas 2018, Cristiano Ronaldo pindah ke Juventus.
Berbagai kesuksesan pun telah diraih penyerang kelahiran Madeira tersebut. Mendes pun menyebut Ronaldo telah mengubah sejarah sepak bola, diantaranya membawa Portugal memenangkan gelar internasional dan membantu El Real memutus dominasi Barcelona.
“CR7 adalah pemain terbaik sepanjang sejarah dunia sepak bola. Sebelum Ronaldo, Portugal tak menang apa pun. Ronaldo telah menang Piala Eropa dan UEFA Nations League,” ungkap Mendes. (bob)