Konten dari Pengguna

Prediksi Line Up Polandia vs Swedia di Playoff Piala Dunia 2022

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
29 Maret 2022 7:48 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tiga bintang Swedia di Piala Dunia 2018, Andreas Granqvist (kiri), Victor Claesson (tengah), dan Albin Ekdal. Foto: Reuters/Andrew Couldridge
zoom-in-whitePerbesar
Tiga bintang Swedia di Piala Dunia 2018, Andreas Granqvist (kiri), Victor Claesson (tengah), dan Albin Ekdal. Foto: Reuters/Andrew Couldridge
ADVERTISEMENT
Polandia akan saling sikut dengan Swedia di laga final play-off Piala Dunia 2022 Zona Eropa pada Rabu (30/3) dini hari WIB. Duel yang disinyalir berjalan sengit itu bakal dihelat di Stadion Slaski, Polandia.
ADVERTISEMENT
Dalam laga ini, tim tuan rumah sejatinya lebih diuntungkan ketimbang Swedia. Pasalnya, ribuan pendukung Polandia akan memadati stadion yang terletak di Kota Chorzow tersebut.
Di sisi lain, rekor apik Polandia yang baru menemui satu kekalahan dari lima laga terakhirnya dapat menjadi modal berharga. Apalagi penyerang Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, siap menebar ketakutan ke gawang Swedia.
Meski begitu, Swedia memiliki rekor cantik manakala bersua Polandia. Tercatat, The Blagult memenangi enam laga terakhirnya ketika bertemu Polandia di berbagai kesempatan.

Prediksi Line Up Polandia vs Swedia

Polandia (3-5-2): Wojciech Szczęsny; Kamil Glik, Jan Bednarek, Tomasz Kędziora; Matty Cash, Piotr Zielinski, Grzegorz Krychowiak, Jakub Moder, Tymoteusz Puchacz; Robert Lewandowski, Arkadiusz Milik.
Swedia (4-4-2): Robin Olsen; Emil Krafth, Victor Lindelof, Filip Helander, Ludwig Augustinsson; Dejan Kulusevski, Kristoffer Olsson, Albin Ekdal, Emil Forsberg; Zlatan Ibrahimovic, Robin Quaison.
ADVERTISEMENT