Sagna: William Saliba Bisa Jadi Bek Terbaik di Premier League

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
1 April 2020 12:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Bek Arsenal, William Saliba. (Foto: Football.london)
zoom-in-whitePerbesar
Bek Arsenal, William Saliba. (Foto: Football.london)
ADVERTISEMENT
Mantan bek Arsenal, Bacary Sagna, menyebut pemain muda The Gunners, William Saliba, memiliki semua atribut untuk bisa menjadi salah satu pemain terbaik di Premier League.
ADVERTISEMENT
Saliba direkrut oleh Arsenal pada musim panas 2019 lalu dari Saint-Etienne. Harganya pun tak murah untuk pemuda berusia 19 tahun, yakni mencapai 30 juta euro (sekitar Rp545 miliar).
Namun, pemain berkebangsaan Prancis itu tidak langsung gabung Arsenal, melainkan dipinjamkan lagi ke Saint-Etienne selama satu musim.
Meski sempat melewatkan sebagian besar kompetisi karena mengalami cedera patah kaki. Saliba telah membuat 17 penampilan di semua kompetisi untuk Saint-Etienne musim ini.
Secara statistik dalam bertahan, pemain bertinggi 192 cm itu bisa dibilang cukup impresif. Dalam 12 pertandingan di Ligue 1 musim ini, ia mampu menghasilkan 35 sapuan, 21 intersep, 19 tekel sukses, dan 30 keberhasilan melakukan duel udara.
Oleh karena itu, Bacary Sagna mengatakan saat kembali ke Premier League nanti, William Saliba tak akan mendapat banyak kesulitan untuk beradaptasi. Pria berusia 37 tahun itu pun yakin Saliba bisa menjadi bek andalan The Gunners karena ia memiliki kemampuan yang bagus.
ADVERTISEMENT
"Pertama, ia perlu beradaptasi dengan sepakbola Inggris. Ia adalah prospek besar untuk masa depan tetapi Arsenal membutuhkannya untuk tampil sebagus mungkin setelah ia mulai bermain di sana," kata Sagna, dikutip dari Goal.
“Ia mungkin sadar akan hal itu, tetapi ia memiliki banyak kualitas dan ia akan belajar dengan cepat. Semoga ia akan mencapai hal-hal baik dan menjadi salah satu bek tengah terbaik di liga," sambungnya.
Sagna juga menyebut bahwa Saliba memiliki ketenangan saat kondisi bertahan satu lawan satu, hal itu yang sangat dibutuhkan lini pertahanan Arsenal.
“Ia sangat percaya diri dalam bertahan, ia tidak takut untuk bertahan satu lawan satu dan sebagian besar waktu ia memenangi duel, yang merupakan kualitas terbaik sebagai bek. Anda butuh keamanan, Anda butuh sosok yang terasa kekehadirannya dan ia punya itu," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Terakhir, Bacary Sagna memuji keputusan Saliba untuk tetap bertahan di Saint Etienne. Sebab, dengan begitu ia memiliki pengalaman lebih untuk membenahi performanya sebelum bersaing di level yang lebih tinggi.
"Baginya, bertahan di liga Prancis setelah menandatangani kontrak dengan Arsenal adalah keputusan terbaik yang bisa ia buat karena ia tahu ia akan berubah ke klub yang lebih besar. Akan tetapi ia tahu ia harus meningkatkan penampilannya," ucapnya.