Tekad De Bruyne: Patahkan Rekor Thierry Henry di Premier League

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
29 April 2020 14:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kevin De Bruyne. Foto: REUTERS/Hannah McKay
zoom-in-whitePerbesar
Kevin De Bruyne. Foto: REUTERS/Hannah McKay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tampaknya bintang Man City, Kevin De Bruyne, harus meralat pernyataannya beberapa waktu yang lalu. Bagaimana tidak, De Bruyne sempat meminta untuk Premier League musim ini untuk dibatalkan.
ADVERTISEMENT
Sementara yang teraktual, pemain asal Belgia itu bisa jadi berharap agar Premier League bisa dilanjutkan. Sebab, ada rekor milik Thierry Henry yang mau dipecahkan olehnya.
Henry, legenda Arsenal itu, hingga saat ini masih jadi pemain dengan torehan assist terbanyak dalam satu musim Premier League, yakni 20 assist --yang ia torehkan pada musim 2002/2003. Henry saat itu tak cuma hebat dalam urusan bikin gol, tapi juga assist.
Setelah 17 tahun berlalu, torehan 20 assist itu belum bisa dipecahkan oleh pemain manapun hingga saat ini. Pemain yang hampir menyamainya adalah Frank Lampard pada 2004/2005, Mesut Oezil pada 2015/2016, serta De Bruyne pada 2016/2017 dengan jumlah 19 assist, dan Cesc Fabregas di musim 2014/2015 dengan 18 assist.
ADVERTISEMENT
Rekor itu bisa saja pecah pada musim 2019/2020 ini. Sebab, De Bruyne, sebagai pemimpin daftar assist terbanyak, sudah membuat 16 dari 26 penampilan di Premier League.
Soal rekor assist tersebut, De Bruyne pernah membahas dengan mantan pemain Prancis itu secara langsung di Timnas Belgia. Kebetulan, Henry pernah menjabat sebagai asisten pelatih Roberto Martinez.
"Jujur saja, saya, sih, merasa sudah bikin 17 assist - saya tahu ada satu assist saya di kandang Arsenal yang dibatalkan," ujar De Bruyne kepada Ornstein & Chapman Podcast.
KDB di Laga Man. City vs Man. United. Foto: REUTERS/Phil Noble
"Saya selalu bercanda dengannya di Timnas, bahkan di laga testimonial untuk Vincent Kompany tahun ini. Saya menghampirinya dan bilang 'Saya akan pecahkan rekormu musim ini'."
"Menyenangkan bisa membuat 16 assist dan itu membuktikan betapa pentingya itu sebagai pemain kreatif. Tapi, jika gagal, ya, sudahlah."
ADVERTISEMENT
"Anda tentu merasa bangga jika bisa memecahkan rekor karena saya sudah mendapatkannya di Jerman. Akan menyenangkan jika Anda bisa memecahkan rekor lainnya," tandasnya.
Dengan kompetisi yang masih menyisakan 9-10 pertandingan lagi, maka masih ada kemungkinan pemain berusia 28 tahun itu bisa melewati rekor Henry tersebut. Namun, tentu dengan syarat Premier League yang sedang ditangguhkan karena pandemi virus corona dihelat kembali.