Konten dari Pengguna

5 Mobil dengan Suspensi Terbaik dan Nyaman

4 Juni 2024 12:40 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi mobil dengan suspensi terbaik. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mobil dengan suspensi terbaik. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Suspensi mobil menjadi salah satu komponen yang dapat mendukung keamanan dan kenyamanan berkendara. Suspensi yang baik akan mampu meredam getaran maupun guncangan saat melintasi jalanan bergelombang secara maksimal.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, tidak heran jika banyak orang yang mempertimbangkan jenis suspensi yang digunakan suatu mobil sebelum membelinya.
Bagi yang mencari mobil yang mengedepankan suspensi, Info Otomotif telah merangkum dari berbagai sumber mengenai rekomendasi mobil yang dapat dipilih.

Mobil dengan Suspensi Terbaik

Ilustrasi mobil dengan suspensi terbaik. Foto: Muhammad Ikbal/kumparan
Beberapa rekomendasi mobil dengan suspensi terbaik dan nyaman yang tersedia antara lain sebagai berikut.

1. Honda CR-V

Mobil Honda CR-V bisa menjadi pilihan mobil yang menawarkan kenyamanan dalam hal suspensi. Mobil ini menggunakan jenis suspensi MacPhersons Strut pada bagian depan, sedangkan pada bagian belakang memakai Multi-Link.
Penggunaan kedua komponen tersebut dapat memberikan performa yang baik saat kendaraan melintasi kondisi jalanan tidak rata atau bergelombang.
ADVERTISEMENT

2. Daihatsu Xenia

Daihatsu Xenia juga memiliki suspensi yang empuk dan nyaman meski digunakan untuk perjalanan jauh. Hal ini berkat kehadiran MacPherson strut yang dipasang sebagai suspensi bagian depan.
Suspensi jenis ini memiliki karakteristik main suspensi yang jauh lebih panjang dibandingkan jenis suspensi yang lain. Sehingga dapat membantu mengurangi getaran dan guncangan yang dirasakan penumpang.
Sementara itu, pada suspensi bagian belakang Daihatsu Xenia menggunakan jenis Torsion Beam.

3. All New Suzuki Ertiga

Mobil lainnya dengan suspensi terbaik dan nyaman yaitu All New Suzuki Ertiga. Mobil ini menggunakan suspensi MacPherson Strut With Coil Spring pada bagian depan, sementara pada bagian belakang mengusung Coil Spring Torsion Beam.
Kedua suspensi ini mampu meredam guncangan akibat berkendara di jalanan yang bergelombang dengan baik.
ADVERTISEMENT

4. Nissan X-Trail

Pilihan mobil yang menawarkan suspensi nyaman berikutnya adalah Nissan X-Trail. Hal ini berkat kehadiran Independent MacPherson Strut dan Stabilizer pada bagian depan.
Sementara pada bagian belakang, mobil ini dilengkapi dengan Independent Multi Link with Stabilizer Bar. Dengan adanya suspensi tersebut dapat meminimalisir guncangan dan menjaga keseimbangan saat melewati medan tidak rata secara maksimal.

5. Toyota Corolla Cross

Toyota Corolla Cross dikenal sebagai mobil yang memiliki desain yang elegan dan efisiensi bahan bakar yang baik. Selain keunggulan tersebut, mobil ini juga nyaman dikendarai berkat suspensi yang nyaman.
Mobil ini menggunakan suspensi jenis Torsion Beam yang terkenal kuat dan fleksibel. Selain itu, mobil ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur keamanan unggulan seperti sensor, kamera parkir, VSC (Vehicle Stability Control), HAS (Hill Start Assist), dan EBS (Emergency Brake Signal).
ADVERTISEMENT
(SA)