Konten dari Pengguna

6 Pertanyaan saat Beli Mobil Bekas yang Perlu Diajukan

30 Juli 2024 16:37 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi mobil bekas. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mobil bekas. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Membeli mobil bekas bisa menjadi solusi tepat untuk mendapatkan kendaraan impian dengan harga lebih terjangkau. Dalam menentukan mobil yang akan dibeli dibutuhkan juga ketelitian dan kehati-hatian.
ADVERTISEMENT
Terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan agar mengurangi risiko mendapatkan mobil yang bermasalah. Simak pertanyaan penting yang perlu diajukan saat membeli mobil bekas di bawah ini.

Pertanyaan saat Beli Mobil Bekas

Ilustrasi membeli mobil bekas. Foto: Pexels
Terdapat beberapa hal yang perlu ditanyakan pembeli ke penjual kendaraan saat membeli mobil bekas. Pertanyaan tersebut dapat membantu calon pembeli dalam mengambil keputusan.

1. Berapa Kilometer yang Sudah Ditempuh?

Mengetahui jarak tempuh mobil bekas dapat memberi gambaran yang baik tentang kondisi keseluruhannya. Mobil dengan jarak tempuh yang lebih tinggi cenderung mengalami lebih banyak keausan daripada mobil dengan jarak tempuh lebih sedikit.

2. Bagaimana Riwayat Servis Mobil?

Riwayat servis memberikan gambaran tentang perawatan mobil tersebut. Dalam catatan tersebut biasanya mencakup rincian penggantian suku cadang dan perbaikan signifikan yang dilakukan.
Melalui informasi juga dapat diketahui apakah mobil pernah mengalami riwayat kecelakaan sebelumnya. Hal ini penting untuk memastikan keamanan dan kestabilan mobil.
ADVERTISEMENT

3. Apakah Ada Masalah pada Mobil?

Mesin merupakan jantung mekanis mobil yang menentukan performa kendaraan. Sebelum memutuskan membeli mobil bekas, pastikan bahwa kondisi mesin dalam keadaan prima.
Tanyakan apakah pemilik mengalami permasalahan dengan mesin mobil. Selain itu, calon pembeli juga dapat melakukan inspeksi terhadap kondisi fisik mobil.
Periksa apakah ada tanda-tanda kerusakan seperti goresan, penyok, dan sebagainya pada interior dan eksterior mobil. Cermati setiap bagian mobil, mulai dari tapak ban, rangka, tangki bahan bakar, sistem pengereman, sistem kelistrikan, dan sebagainya.
Pemeriksaan ini membantu untuk mengetahui tanda bahaya atau kerusakan yang mungkin terjadi berulang di kemudian hari.

4. Apakah Surat-surat Kendaraan Lengkap?

Untuk memastikan bahwa kendaraan legal, tanyakan dokumen atau kelengkapan surat-surat kendaraan seperti Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB).
ADVERTISEMENT
Periksa apakah terdapat perbedaan data yang tercantum dalam dokumen dan mobil. Dengan memiliki surat berkendara yang lengkap, hal ini membantu saat pemindahan kepemilikan mobil.

5. Mengapa Mobil Ini Dijual?

Calon pembeli juga dapat mengajukan pertanyaan mengapa mobil tersebut dijual. Mengetahui alasan pemilik menjual mobil bisa memberikan informasi seperti apakah pemilik menjual karena ingin ganti mobil baru atau ada masalah dengan mobil atau ada faktor lainnya.

6. Apakah Boleh Test Drive?

Hal yang tidak boleh terlewat saat membeli mobil bekas adalah bertanya ke penjual apakah bisa melakukan uji coba berkendara.
Dengan begitu, calon pembeli akan dapat merasakan pengalaman langsung mengemudi mobil dan mengetahui hal yang disukai dan tidak disukai.
(SA)