Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Apa Itu Lokomotif? Ini Serba-serbinya
18 Januari 2022 10:19 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Jadi, apa itu lokomotif? Dikutip dari laman p2k.itbu.ac.id, lokomotif adalah salah satu rangkaian dari kereta api di mana dalam sebuah gerbongnya terdapat mesin-mesin untuk menggerakkan kereta api. Tanpa adanya mesin ini, kereta api akan mustahil berjalan.
Biasanya, lokomotif terletak di urutan paling depan dari rangkaian kereta api. Nah, tahukah Anda siapa yang bertugas untuk mengendalikan lokomotif ini? Ya, jawabannya adalah masinis.
Masinis bertugas untuk menjalankan kereta api berdasarkan perintah dari pusat pengendali perjalanan kereta api saat melewati sinyal yang terletak di pinggir jalur rel.
Jenis Lokomotif Berdasarkan Mesin
1. Lokomotif Uap
Lokomotif uap dalah cikal bakal dari mesin kereta api yang sekarang. Uap yang dihasilkan ini dihasilkan dari pemanasan air yang dipanaskan menggunakan batu bara atau kayu. Uap air inilah yang membuat menekan piston sehingga menghasilkan tenaga untuk menggerakkan kereta. Ciri-ciri dari kereta api ini adalah mengeluarkan uap di atas gerbongnya.
ADVERTISEMENT
2. Lokomotif Diesel Mekanis
Untuk yang kedua ini memakai mesin diesel sebagai sumber tenaga lalu ditransfer ke roda melewati transmisi mekanis. Lokomotif ini bisa dikatakan memiliki kemampuan kecil dan sangat jarang ditemukan karena keterbatasan kemampuan dari transmisi mekanis untuk dapat mentransfer daya. Maka dari itu jarang sekali yang menggunakan lokomotif ini sekarang.
3. Lokomotif Diesel Elektrik
Untuk yang ketiga ini sama sama diesel, namun Lokomotif ini mesin diesel dipakai untuk memutar generator supaya mendapatkan energi listrik. Listrik tersebut dipakai untuk menggerakkan motor listrik yang langsung masuk ke menggerakkan roda.
4. Lokomotif Listrik
Lokomotif jenis listrik ini yang paling sering digunakaan saat ini, khususnya di daerah Jabodetabek. Lokomotif jenis ini kita kenal dengan nama Commuter Line.
ADVERTISEMENT
Kereta ini menggunakan listrik sebagai sumber energinya. Nah kalau kalian perhatikan di atas rel lokomotif listrik ini ada sambungan kabel yang saling terhubung.
5. Lokomotif Magnet
Dan yang terakhir adalah jenis lokomotif yang belum tersedia di Indonesia. Lokomotif jenis ini baru beroperasi di Jepang dan Tiongkok. Bahan bakar kereta jenis ini menggunakan listrik, namun listrik yang bisa menciptakan medan magnet antara kereta dengan relnya.
Badan kereta diangkat dan didorong menggunakan medan magnet pada jalurnya, sehingga tidak bersentuhan dengan rel. Kereta ini bisa berjalan dengan kecepatan sangat tinggi dan sering disebut sebagai kereta api Maglev.
(HDZ)