Konten dari Pengguna

Apa Rekomendasi Ban Terbaik untuk Mobil? Ini Pilihannya

30 Juni 2021 8:01 WIB
·
waktu baca 3 menit
clock
Diperbarui 13 Agustus 2021 13:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ban pada mobil (Foto: Dok. Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ban pada mobil (Foto: Dok. Istimewa)
ADVERTISEMENT
Agar mendapat kenyamanan yang maksimal saat berkendara, Anda tentunya harus memilih ban mobil yang tepat.
ADVERTISEMENT
Selain nilai estetika, penggunaan ban yang tepat ternyata mampu meningkatkan performa mobil dan bisa terhindari dari kecelakaan. Lalu, apa yang sebaiknya disiapkan sebelum memilih ban untuk mobil? Berikut beberapa tipsnya.

Rekomendasi Ban Mobil Terbaik

Foto: tirestoo
Setelah mendapatkan tentang bagaimana tips memilih ban mobil, berikut beberapa rekomendasi merk ban mobil yang bisa dijadikan pilihan untuk kendaraan Anda.

1. Bridgestone

Bridgestone sendiri merupakan salah merk ban yang terkenal di dunia termasuk di Tanah Air.
Kualitasnya tidak usah diragukan lagi karena sudah diakui oleh banyak produsen mobil baik dalam dan luar negeri.
Menyoal soal harganya sendiri dimulai dari Rp 320 ribu - Rp 3,1 juta.

2. Michelin

Ban ini sering dipakai oleh mobil kelas premium. Tentu saja harga yang ditawarkan jauh lebih mahal dibanding Bridgestone dan yang lainnya.
ADVERTISEMENT
Salah satu inovasi yang diciptakan oleh Michelin adalah kemampuan ban untuk meredam suara, daya tahan dan daya cengkram saat pengereman.
Sementara itu feedback positif dari pembeli pun mengatakan kalau ban Michelin dikenal paling awet.

3. Achilles

Ban yang satu ini juga kerap jadi piihan para pengguna mobil. Kualitasnya pun sudah teruji dalam berbagai kondisi.
Harga ban mobil Achilles sendiri berkisar Rp 387 ribu - Rp 3,2 juta yang tersedia dalam berbagai bermacam jenis, tipe dan ukuran.

4. Dunlop

Selanjutnya ada Dunlop. Keunggulannya adalah memiliki compound yang lebih soft dan daya redam yang sempurna. Daya cengkram yang dihasilkan juga cukup baik.
Untuk harganya sendiri terbilang terjangkau. Beberapa tipe ban mobil ada yang dibanderol mulai dari Rp 329 ribu - Rp 3,2 juta.
ADVERTISEMENT

5. Falken

Rekomendasi berikutnya adalah Falken. Produsen ban mengklaim bahwa struktur ban disesuaikan dengan kondisi jalan raya dan dapat digunakan untuk kebutuhan berkendara sehari-hari.
Untuk harganya sendiri dijual mulai dari Rp 600 ribuan.

6. Hankook

Selanjutnya ada produsen ban asal Korea yaitu Hankook. Salah satunya produk unggulannya adalah dirancang dengan bahan berkualitas dengan menyematkan empat alur melingkar yang tentunya mencegah mobil tergelincir di jalan yang basah.

7. GT Radial

Rekomendasi terakhir adalah GT Radial yang cukup populer di Indonesia. Kualitasnya jangan diragukan lagi karena produk ban yang diunggulkan memiliki kemampuan dalam menjaga stabilitas dalam berkendara.

Tips Memilih Ban Mobil

Dikutip dari halaman resmi daihatsu.co.id berikut tipsnya untuk Anda
Ilustrasi ban mobil. (Foto: HutchRock/pixabay.com)

1. Pilih yang sesuai dengan tipe dan ukuran mobil Anda

Setiap mobil memiliki tipe dan ukuran ban yang berbeda-beda. Tipe ban mobil biasanya akan dilampirkan pada buku panduan yang diberikan oleh pabrikan mobil.
ADVERTISEMENT
Secara umum, buku panduan akan menuliskan tipe dan ukuran ban. Contohnya jika ada ban mobil dengan kode P215/55R17 93V, huruf 'P' merupakan kode yang berarti Passenger alias penumpang. Artinya mobil didesain untuk mengangkut orang atau penumpang.
Kode lain yang kerap ditemukan adalah LT untuk Light Truck atau truk kecil. Lalu ada ST atau Special Trailer dan T untuk Temporary yang khusus untuk ban cadangan, sehingga tidak disarankan untuk digunakan secara permanen.
Selain itu, masih ada petunjuk lainnya, yaitu ukuran ban. Contohnya, MPV1 185/70R14, angka 185 pertama menunjukkan berapa lebar telapak ban dalam satuan milimeter.
Kemudian angka selanjutnya yaitu 70 memiliki arti ketebalan ban dalam persentase atas lebar tapaknya. Sedangkan angka terakhir yakni 14 menunjukkan diameter dari velg mobil dalam satuan inchi.
ADVERTISEMENT

2. Pilih ban yang lebarnya sesuai

Lebar ban juga sangat berpengaruh pada performa mobil, kecepatan hugga daya cengkraman pada saat pengereman.
Lebar ban harus disesuaikan dengan ukuran velg mobil. Jika tidak, hal tersebut bisa memengaruhi performa mobil hingga terjadi ketidaksesuaian dengan kapasitas mesin.

3. Pola Tapak dan ketebalan ban

Perhatikan juga pola tapak ban, Hal ini sangat berpengaruh juga dalam manuver dan akselerasi mobil. Jika gesekannya kecil, maka risiko untuk tergelincir di jalan akan lebih besar dan dapat beresiko kecelakaan.
Memilih tapak ban mobil dengan alur V merupakan yang terbaik. Karena cocok dengan musim di Indonesia yang cenderung basah dan licin karena hujan.
Pola tapak V dikatakan bisa bertahan dalam mempertahankan posisi ban agar lebih stabil.
ADVERTISEMENT
(HDZ)